Pemkab Gresik Segera Gulirkan lagi Mutasi Pejabat

Pemkab Gresik Segera Gulirkan lagi Mutasi Pejabat Kng. Djoko Sulistio.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Sekda Gresik Kng. Djoko Sulistio Hadi memastikan bahwa mutasi pejabat bakal digulirkan dalam waktu dekat. Namun, orang nomor tiga di Pemkab Gresik ini belum bisa memastikan kapan hari dan tanggal mutasi gerbong VIII tersebut.

"Mutasi pejabat jelas kami lakukan. Tapi, waktunya nunggu," ujar Sekda kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (1/11/2017).

Baca Juga: Rekom Mendagri Turun, Hari ini Bupati Gresik Lantik Ulang 143 Pejabat

Menurut Sekda, mutasi kali ini selain untuk mengisi kekosongan sejumlah jabatan, juga untuk penyegaran dan pemberian reward bagi pejabat yang dianggap berprestasi dalam menjalankan tugas.

Untuk jumlah pasti pejabat yang bakal terkena mutasi, Sekda juga belum bisa memastikan. "Masih kita bahas dengan tim Baperjakat (Badan Pertimbanan Jabatan dan Kepangkatan) dan meminta pertimbangan Pak Bupati dan Wabup," paparnya.

Sekda mengungkapkan bahwa saat ini ada sejumlah jabatan yang kosong, sehingga harus dijabat oleh Plt (Pelaksana Tugas). "Jadi mereka rangkap jabatan. Tapi saya pastikan pelayanan publik dan tugas-tugas birokrasi bisa berjalan dengan baik," pungkasnya.

Baca Juga: Dianggap Langgar SE Kemendagri, Pemkab Gresik Tunggu Keputusan soal Keabsahan Mutasi 147 Pejabat

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemkab Gresik M. Nadlif menyatakan bahwa mutasi pejabat yang akan dilakukan nanti hanya mengisi kekosongan. (hud/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO