JEMBER (bangsaonline) - Mengantisipasi susupan gerakan kelompok Islam radikal bernama Islamic State of Iraq and Suriah (ISIS), Gerakan Pemuda Ansor Jember menyebar ribuan kadernya di desa-desa. 10 kader disebar di masing-masing desa.
Pimpinan Cabang Ansor Jember Ayub Junaidi mengaku sudah meminta kepada pengurus anak cabang di tingkatan kecamatan, untuk segera menurunkan sepuluh kader banser di masing- masing desa. Mereka, kata dia, akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang bahaya ISIS melalui pengajian dan majelis lainnya.
Baca Juga: Hadir di Kampanye Akbar, Irwan Setiawan Ajak Menangkan Khofifah-Emil
Politisi PKB itu mengaku, sebelum anggota Banser diterjunkan, pihaknya sudah memberikan pembekalan tentang bahaya gerakan ISIS bagi keutuhan negara. ”Semoga masyarakat tidak mudah terpengaruh dengan ajakan radikal tersebut,” ucapnya, Selasa (12/8).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News