KPUD Sampang Siapkan TPS untuk Ratusan Warga Syiah Sampang

KPUD Sampang Siapkan TPS untuk Ratusan Warga Syiah Sampang Rapat Koodinasi KPUD pembentukan TPS warga Syiah.

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Untuk menampung hak pilih warga Syiah yang ada di Rusunawa Jumindo, Sidoarjo, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Kabupaten Sampang berencana membentuk tempat pemungutan suara (TPS) khusus.

Hal ini disampaikan Ketua KPU Sampang Syamsul Muarif saat rapat koordinasi dengan seluruh anggota komisioner KPUD Sampang, kemarin.

Baca Juga: Pilkada 2024 di Sampang, Sortir dan Lipat Surat Suara Dimulai Hari ini

“Hasil rapat internal, untuk warga Syiah akan ditempatkan di pengungsian karena lebih menyederhanakan pelaksanaan pada pemungutan suara. Ditambah lagi dari sisi keamanan, biaya maupun faktor lainnya,” jelasnya.

Meskipun begitu, kata Syamsul, rencana pendirian TPS itu masih proses pengkajian dan bersifat kebijakan awal KPU. Jumlah warga Syiah diketahui sebanyak 338 orang dengan jumlah yang memenuhi hak pilih sebanyak 210 orang. Namun jumlah tersebut masih akan dilakukan pemuktahiran data.

“Yang jelas kami masih melakukan pembahasan kembali, apakah TPS-nya nanti akan ditempatkan di Sampang atau di tempat pengungsian. Kami masih koordinasi dengan KPU Jatim maupun KPU RI termasuk dengan pihak keamanan,” tandasnya. (hri/rev)

Baca Juga: Beredar Voice Note, Netralitas KPU Sampang Diragukan, Aliyanto Beri Penjelasan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO