Sehari Dibuka, 50 Persen Tiket KA Jatah Mudik Lebaran Ludes Diserbu Warga Malang

Sehari Dibuka, 50 Persen Tiket KA Jatah Mudik Lebaran Ludes Diserbu Warga Malang  Kepala Stasiun Kereta Api Kota Baru Malang Arief Nugroho saat memberikan keterangan persnya.

MALANG, BANGSAONLINE.com - Antusiasme warga dalam menggunakan sarana transportasi Kereta Api (KA) sungguh luar biasa. Hal ini disebabkan semakin dekatnya bulan puasa, musim liburan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri. Saat dibuka dalam satu hari saja sebanyak 50 persen tiket yang disediakan untuk mudik lebaran nanti, sudah habis terjual.

Kepala Stasiun Kereta Api Kota Baru Arief Nugroho mengatakan, hari ini (Selasa, 17/4) memang sengaja dibuka untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan tiket KA untuk lebaran nanti. 

Baca Juga: Kejari Kota Batu Tahan 5 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi KUR Fiktif BRI

"Nyatanya sebanyak 50 persen tiket yang kami sediakan dalam waktu sehari saja sudah habis terjual,” ungkapnya.

Arief juga mengatakan akan menambah dua kereta tambahan khusus untuk lebaran, yakni KA Gajayana Lebaran – Gambir sebanyak 900 seat atau tempat duduk dan KA Matra Remaja Lebaran – Pasar Senen sebanyak 1.790 seat atau tempat duduk.

"Untuk tiket KA tambahan itu telah mulai kami jual per hari ini, antusiasme masyarakat nampaknya sangat tinggi, hinnga dalam sehari ini telah terjual 50 persennya,” terangnya.

Baca Juga: Kisah Mistis Gunung Kawi, Mitos atau Fakta? (2)

Sementara itu untuk KA reguler, arus mudik dari Jakarta menuju telah habis hingga H +7 lebaran nanti. Namun untuk tiket keberangkatan dari menuju Jakarta masih tersedia.

Terakhir ditambahkan, pihaknya mengimbau agar warga masyarakat yang membutuhkan tiket KA bisa juga melalui online atau jalur external, guna menghindari antrian di stasiun. (thu/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warung Bebek Goreng H. Slamet di Kota Malang Terbakar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO