Kodim 0829 Bangkalan Grebek Sabung Ayam

Kodim 0829 Bangkalan Grebek Sabung Ayam ?Aparat Kodim mengumpulkan barang bukti di sekitaran arena sabung ayam. Foto:imam hambali/BANGSAONLINE


BANGKALAN (bangsaonline) – Komando Distrik Militer (Kodim) 0829 membubarkan judi sabung ayam di Kelurahan Pangeranan, Kecamatan Kota, Kabupaten , kemarin (31/8).

Sebelumnya, petugas Kodim juga bubarkan arena judi sabung ayam di Kelurahan Bancaran, Kecamatan Kota. Dalam penggerebekan kali ini, petugas menyita belasan ayam sabung untuk dijadikan barang bukti (BB).

Baca Juga: Anggota DPR RI Dapil Madura ini Dukung Kenaikan PPN 12 Persen, Begini Katanya

Tidak hanya itu, Kodim juga mengamankan seorang warga setempat berinisial A. Dia ikut dimasukkan dalam mobil patroli lantaran arena judi sabung ayam berlangsung di pekarangan atau halaman rumahnya. Nantinya, barang bukti dan A akan diserahkan kepada kepolisian setempat untuk diproses sesuai hukum yang berlaku.

Penggerebekan arena sabung ayam sendiri bermula ketika petugas mendapat informasi yang menyebutkan ada praktik perjudian di lokasi.

Petugas Kodim terjun ke lokasi untuk mengecek kebenaran informasi itu. Rupanya benar, sudah banyak warga dan ayam sabung di TKP. Petugas langsung membubarkan judi sabung ayam tersebut dengan menyita belasan ayam sabung. Sebenarnya, judi sabung ayam belum dimulai saat petugas datang. Namun, petugas Kodim tetap menyita ayam sabung dan seorang warga. "Kami dapat laporan dari warga setempat yang resah. Karena merasa terganggu. Apalagi sudah sering digelar judi sabung ayam tersebut di lokasi ini", kata Pasi Intel Kodim 0829 Lettu Mohammad Tohari.

Baca Juga: Mahasiswa Hingga Rektor UTM Unjuk Rasa, Desak Polres Bangkalan Hukum Mati Pelaku Pembakar Mahasiswi

Lebih lanjut Tohari menambahkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Mapolres terkait aksi pembubaran arena judi sabung ayam ini. "Sudah, sudah. Kami sudah koordinasikan dengan Polres . Utamanya dengan Kasat Intelkam," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Semakin Ketat, Penyekatan Jembatan Suramadu Dilakukan di Dua Sisi ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO