TUBAN, BANGSAONLINE.com - Rumah mewah milik Aziz yang berada di Desa Bogorejo, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban di obok-obok kawanan pencuri, Selasa (22/5) malam.
Saat kejadian, pemilik rumah sedang menjalankan shalat tarawih tak jauh dari rumah korban. Sepulang beribadah, korban mendapati dua orang tidak dikenal mengacak-acak rumahnya. Pelaku diduga masuk dengan cara memanjat tembok belakang rumah korban.
Baca Juga: Warga Resah Kawasan GOR Tuban Marak Aksi Maling Motor dan Helm
Menurut keterangan warga di sekitar lokasi, pelaku berjumlah tiga orang. Mereka beraksi menggunakan mobil bernopol B-175-FAY. Mereka mencari sasaran rumah kosong yang ditinggal pergi pemiliknya.
"Pelaku berjumlah tiga orang, dua orang memasuki rumah korban, dan satunya menunggu di mobil," ujar Malik tetangga korban.
Mengetahui ada orang asing di rumahnya, korban spontan berteriak maling dan meminta bantuan para tetangga. Mendengar teriakan korban, puluhan warga langsung berkerumun dan membantu menangkap pelaku.
Baca Juga: Satreskrim Polres Tuban Tangkap Pelaku Pencurian Iphone, Ternyata Masih di Bawah Umur
"Satu pelaku berhasil melarikan diri, dan satu temannya lagi berlaku sebagai sopir diamankan di depan SMPN 4 Tuban," imbuhnya.
Warga yang mencoba menangkap sempat terlibat duel dengan salah satu pelaku ketika akan diringkus. Hingga akhirnya satu pelaku ditangkap, dan temannya berhasil melarikan diri.
"Saya sempat duel dengan pelaku, hingga lengan saya luka terkena senjata tajam," beber Anwar, kerabat korban.
Baca Juga: Satreskrim Polres Tuban Amankan Pasutri Pelaku Curanmor
Ketiga pelaku itu diduga warga Kabupaten Lamongan. Sedangkan kini dua pelaku telah diseret ke kantor Polsek Merakurak guna proses penyelidikan lebih lanjut.
Saat BANGSAONLINE.com berusaha meminta konfirmasi terkait hal tersebut, tak satupun anggota kepolisian yang berhasil dapat dimintai keterangan. Kapolsek Merakurak AKP Simon Triyono dan Kasatreskrim Polres Tuban AKP Iwan Hari Purwanto tak berkenan diwawancarai saat ditemui di lokasi. (gun/dur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News