NGAWI, BANGSAONLINE.com - Kebakaran yang disebabkan oleh korsleting listrik kembali terjadi di Ngawi, Selasa (31/07/2018) pagi sekitar pukul 07.00 WIB. Kebakaran ini menimpa rumah milik Sukardi (58), warga Desa Klitik, Kecamatan Geneng, Ngawi. Akibat peristiwa itu, satu bangunan kamar terbakar habis.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh Suhardi yang merupakan tetangga korban. Saat itu ia melihat ada api muncul dari atap rumah korban saat hendak berangkat beraktivitas.
Baca Juga: Kurang dari Dua Jam, Polisi Bersama Petugas Perhutani Padamkan Api di RPH Sidowayah Ngawi
"Sewaktu saya akan berangkat kerja melihat ada kobaran api dari atap rumah, terus saya memanggil pemiliknya," jelas Suhardi pada BANGSAONLINE.com.
Nahas, ternyata pemilik rumah tak kunjung muncul meski berkali-kali dipanggil. Setelah dicek, ternyata rumah dalam keadaan terkunci karena ditinggalkan pemiliknya yang sedang pergi ke sawah. Akhirnya Suhardi bersama tetangga lain berusaha mendobrak pintu dan memadamkan api yang berkobar.
Dengan dibantu petugas pemadam kebakaran, akhirnya api yang menghanguskan kamar korban berhasil dijinakkan.
Baca Juga: Truk Tangki Pengangkut BBM di Tol Ngawi Terbakar
"Diduga kebakaran akibat korsleting listrik dari kulkas dan magic jar," terang AKP Munaji, Kapolsek Geneng pada BANGSAONLINE.com.
Selanjutnya anggota Polsek Geneng yang dipimpin oleh Kapolsek melakukan olah TKP dan pendataan kerugian yang diderita korban. (nal/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News