Ribuan Warga Jombang Melakukan Senam Gayung

Ribuan Warga Jombang Melakukan Senam Gayung Warga Jombang senam gayung di Alun-Alun Jombang. foto: RONY S/BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka memperingati momentum Spirit Kesuksesan Asian Games 2018, ribuan warga melakukan kegiatan senam gayung massal dan jalan sehat di lapangan Alun-alun Kabupaten , Minggu (16/09/2018) pagi.

Senam gayung massal ini diikuti oleh ribuan warga , dengan dipandu oleh beberapa instruktur senam yang berada di atas panggung. Peserta pun terlihat asyik menggerakkan badan ke kiri dan ke kanan sesuai irama lagu.

Baca Juga: Banjir di Jombang Tak Kunjung Surut, Jumlah Pengungsi Bertambah

Ketua KONI kabupaten sekaligus wakil ketua Forum Guyub, Tito Kadarisman selaku panitia pelaksana acara tersebut mengatakan bahwa kegiatan senam gayung massal dan jalan sehat yang digelar di alun-alun Kabupaten ini merupakan misi untuk menggelorakan olah raga pada masyarakat kabupaten . Selain itu, sekaligus sebagai wujud rasa syukur atas kesuksesan Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggara Asian Games tahun 2018 yang telah berhasil menempati posisi empat besar dalam perolehan medali emas.

"Acara senam gayung massal dan yang pertama adalah bertujuan untuk menggelorakan olah raga di masyarakat kabupaten , yang kedua adalah wujud rasa syukur kita atas kesuksesan Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggara Asian Games 2018 yang dipusatkan di Jakarta dan Palembang, yang ketiga rasa syukur kita karena Indonesia telah berhasil menempati posisi empat besar dalam perolehan medali emas dan melebihi target. Juga sebagai acara sosialisasi memperkenalkan senam gayung kepada masyarakat di mana senam gayung tersebut adalah salah satu ikon pada Asian Games 2018 yang belum lama ini digelar," ungkap Tito, Minggu (16/9/2018).

Tito menambahkan, acara ini sekaligus menginformasikan kepada masyarakat bahwa KONI Kabupaten dalam waktu dekat ini akan memberangkatkan 300 atlet dari beberapa cabang olah raga untuk mengikuti pekan olah raga provinsi (Porprov) tahun 2019. (ony/rev)

Baca Juga: Kejagung Tangani Kasus Dugaan Oknum Jaksa Terima Suap di Jombang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Anak Selamat':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO