
LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) melaksanakan bakti sosial kesehatan di wilayah Pantura, Lamongan, tepatnya di Desa Weru, Kecamatan Paciran, Kamis (25/10).
Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luky Hermawan melalui Direktorat Sabhara Kombes Pol Sugeng Ingat Rikolo menjelaskan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat serta sekaligus mempererat hubungan dengan silaturahim.
"Acara ini adalah wujud peningkatan kualitas pelayanan Polri kepada masyarakat, karena Polri merupakan pengayom dan pelindung masyarakat," ungkapnya.
Sementara sebagai pelaksana kegiatan Kabiddokkes Polda Jatim Kombes Pol dr. Budi Heryadi menerangkan, bakti sosial kesehatan kali ini berbentuk pengobatan massal dan pemberian sembako.
"Pada bakti sosial kali ini kami melakukan pengobatan umum, pengobatan gigi, pengobatan spesialis, khitanan massal, serta pemberian sembako pada masyarakat miskin," papar Budi.
Menurut Budi, sebenarnya banyak daerah yang mengajukan untuk dijadikan tempat bakti sosial Polda Jatim. "Namun untuk yang pertama kami memilih Paciran, Lamongan karena kami ingin dekat dengan nelayan dan ulama. Kebetulan di Paciran ini kami dekat dengan nelayan, dan juga di sini ada Pesantren dan Sekolah Muhammadiyah serta banyak ulama. Intinya kami ingin dekat dengan ulama, dengan nelayan serta dengan masyarakat," tandas Budi sembari mengatakan bahwa acara ini diikuti 3.000 orang.
Di tempat yang sama perwakilan Pimpinan Ranting Muhammadiyah Desa Weru, Siswo Santoso, menyampaikan terima kasih pada Kapolda Jatim yang memilih kawasan pantura.
"Acara ini sebagai perwujudan silaturahmi antara polri dan masyarakat, dan semoga bakti sosial ini bisa lbermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkaan," pungkasnya. (qom/rev)