Bukit Lokasi Kegiatan Paralayang Mulai Dihijaukan

Bukit Lokasi Kegiatan Paralayang Mulai Dihijaukan Adm KPH Tuban, Tulus Budyadi, saat melakukan penanaman bibit pohon.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Bukit Glodokan atau dikenal lokasi kegiatan olahraga Paralayang di Desa Trantang, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban mulai dihijaukan oleh Perhutani dan Forkompimcam bersama berbagai elemen komunitas, Selasa (1/1).

Pantauan di lapangan, ratusan orang terlibat dalam penanaman pohon di bukit glodokan tersebut. Penanaman di petak 70E RPH Nglunde, BKPH Kerek, KPH Tuban tersebut dilakukan demi pelestarian alam.

Baca Juga: Masyarakat Keluhkan Tingginya Denda Tilang yang Dijatuhkan PN Tuban, Tertinggi Rp750 ribu

Adm KPH Tuban, Tulus Budyadi mengatakan, bahwa hal ini merupakan bentuk kepedulian Perhutani terhadap kegiatan paralayang yang semakin diminati masyarakat. "Kedua, sebagai usaha untuk mempertahankan ekosistem di wilayah tersebut. Ini kerja sama kami dengan semua pihak, kebetulan musim hujan, jadi baguslah," ujarnya.

"Kami upayakan untuk menanam pohon buah. Ini artinya agar tempat ini indah dan bukit glodokan semakin sejuk," pungkas pria yang dikenal flamboyan tersebut.

Sementara itu, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Kerek Ari Wibowo Waspodo dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi semua pihak yang terlibat. Terutama, jajaran Perhutani yang telah turut memberikan atensi dengan menyediakan lahan untuk mendukung kegiatan olah raga, khususnya paralayang.

Baca Juga: Penyidik Satreskrim Polres Tuban Mulai Periksa Korban Dugaan Penggelapan Dana BMT AKS Bancar

"Sebuah langkah maju telah kita lalui. Semoga ini akan berimplikasi pada semuanya. Mari kita rawat dan pelihara bersama pohon yang telah ditanam, semoga semangat tetap terjaga," papar Ari.

Hadir dalam kegiatan tersebut, jajaran Forkopimcam Kerek, Dandim 0811 Tuban yang diwakili Kapten Arh Sudiyono, Kepala Desa Trantang dan Wolutengah, pecinta alam, saka wanabakti dan undangan lainya. (tb1/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO