Kamladu Pacitan Imbau Tetap Waspada Meski Cuaca Kondusif

Kamladu Pacitan Imbau Tetap Waspada Meski Cuaca Kondusif Fenomena di perairan Pacitan masih belum menentu.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Pos Kamladu menegaskan kondisi cuaca di wilayah perairan sejauh ini masih relatif aman terkendali. Meski begitu, masyarakat diimbau tetap waspada mengingat perubahan cuaca berlangsung cukup cepat.

Komandan Pos Kamladu Pelda Totok mengatakan, cuaca pada hari ini berlangsung cerah, dengan tinggi gelombang berkisar 1,5 hingga 3 meter. Adapun suhu udara masih stabil di kisaran 23°C - 31°C, dan kelembaban 60 persen.

Baca Juga: Info BMKG: Selasa Dini Hari ini, Trenggalek Diguncang Gempa Magnitudo 5,4

"Kecepatan angin masih di level 27,8 Km/jam, angin barat sampai barat daya," ujarnya, Selasa (15/1).

Sekalipun prakiraan cuaca terbilang aman terkendali, namun sekali lagi Pos Kamladu tetap memberikan peringatan, utamanya bagi para nelayan agar tetap berhati-hati dan waspada.

"Begitupun masyarakat umum yang hendak berkunjung ke wilayah perairan, agar tidak mencebur ke laut. Sebab segala kemungkinan masih bisa terjadi," pesannya. (yun/rd)

Baca Juga: Istri Kades di Pacitan Ngaku Dijambret dan Kehilangan Uang Rp14 Juta, Ternyata...

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO