Jelang Pilbup Gresik 2020 (15): RGS Godok Calon yang Bakal Didukung

Jelang Pilbup Gresik 2020 (15): RGS Godok Calon yang Bakal Didukung H. M. Khozin Ma'sum

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Relawan Gerakan Sosial (RGS) Indonesia memiliki cara tersendiri menyikapi pesta demokrasi . Rabu (3/7) malam, Pendiri RGS Indonesia H. M. Khozin Ma'sum bersama para pengurus menggelar rapat koordinasi di areal pertambakan milik pendiri RGS H. M. Khozin Ma'sum di Desa Tebalo Kecamatan Manyar.

Rapat dihadiri Ketua Umum RGS Indonesia H. Muslih HS, Ketua RGS Bidang Pertanian Wahyudi, Bidang Pembangunan Basyirin, Bidang Mobilisasi Massa Rhama, Bidang Informasi dan IT Arief, Bidang Perempuan Wahyuning Suryati, Bidang Spirit Religi Gilang Adiwidya, Bidang IKM UKM Sugeng. P, dan Humas RGS Indonesia Faisol S.H.

Baca Juga: Bupati Gresik Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Ketua PDIP Gresik: DPP Perintahkan Tegak Lurus

Usai rapat, dilanjutkan makan bareng dan mirek (panen) ikan di areal pertambakan.

Khozin Ma'sum kepada BANGSAONLINE.com mengatakan, rapat kordinasi dilakukan menyikapi dinamika munculnya sejumlah figur yang digadang running pada . Dari sekian figur yang dimunculkan, RGS sudah mendapatkan gambaran sosok calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) yang bakal didukung pada .

"Insya Allah figur yang kami dukung juga sesuai harapan masayarakat," terang Bendahara Umum DPP Bakuppi ini tanpa menyebut siapa sosok tersebut.

Baca Juga: Bupati Gresik Ikut Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Anha: Dia Bupati Golkar

Abah Khozin, begitu panggilan akrabnya, mengaku optimis sosok figur bacabup-bacawabup yang didukung RGS Indonesia pada kontestasi akan menorehkan hasil gemilang seperti calon kepala daerah maupun pemimpin Indonesia yang didukung RGS Indonesia sebelumnya. Pada Pilbup Gresik 2015, RGS Indonesia mendukung pasangan SQ (Sambari-Qosim) yang sukses menjadi Bupati-Wabup Gresik periode 2016-2021. (hud/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO