BLITAR, BANGSAONLINE.com - Pendaftaran penjaringan bakal calon Wali Kota Blitar di tingkat DPC PDIP dimulai 4-14 September 2019. Ketua DPC PDIP Kota Blitar Syahrul Alim mengatakan hingga sekarang sudah ada tiga orang yang mengambil formulir pendaftaran bakal calon wali kota untuk Pilwali Blitar 2020 di DPC PDIP Kota Blitar.
Mereka adalah Plt Wali Kota Blitar Santoso, Henry Pradipta Anwar anak sulung Wali Kota Blitar nonaktif Samanhudi Anwar, dan Handoko kader lama PDIP yang juga pernah menjadi pengurus anak cabang (PAC) PDIP untuk wilayah Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar.
Baca Juga: Pelantikan Kepala Daerah Ditunda, Jabatan Wali Kota Blitar Bakal Diisi Pelaksana Harian
"Proses pendaftaran mulai 4-14 September 2019. Saat ini yang sudah mengambil formulir sudah ada tiga orang," ungkap Syahrul Alim, Ahad (8/9/2019).
Menurut dia, pendaftaran penjaringan bakal calon Wali Kota Blitar di DPC PDIP ini khusus untuk kader PDIP. "Iya saat ini masih untuk kader saja," imbuhnya.
Dihubungi terpisah, Henry Pradipta Anwar membenarkan ia telah mengambil formulis pendaftaran penjaringan bakal calon wali kota di kantor DPC PDIP Kota. Pengambilan formulir itu dilakukan pria religius ini pada Sabtu (7/9/2019) lalu.
Baca Juga: KPU Kota Blitar Tetapkan Calon Petahana Sebagai Pemenang Pilwali Blitar 2020
Bahkan Henry sempat memposting foto ketika dirinya mengambil formulir di kantor DPC PDIP Kota Blitar di akun facebook pribadinya. Dalam foto tersebut, Henry menulis keterangan "Mohon do'a dulur mugi di ridhoi Allah amin...pendaftaran cawali PDIP".
"Ini masih mengambil formulir saja. Nanti kalau sudah mengembalikan kami kabari lagi," kata Henry.
Henry memang digadang-gadang bakal meneruskan jejak ayahnya menjadi Wali Kota Blitar. Selain sudah terang-terangan memasang poster dan spanduk, stiker dan kaus dengan foto Henry sebagai calon wali kota Blitar periode 2020-2025 juga sudah mulai bermunculan.
Baca Juga: Alasan Evaluasi, DPRD Nilai Pemutusan Kontrak Tenaga Outsourcing Tak Ada Kaitannya Dengan Politik
Selain Henry Pradipta Anwar, setidaknya ada sejumlah tokoh lain yang namanya mulai muncul ke permukaan untuk maju dalam Pilwali Kota Blitar 2020. Mereka di antaranya Plt Wali Kota Blitar Santoso, Sekretaris DPC PPP Kota Blitar Nuhan Eko Wahyudi, mantan Wakil Wali Kota Blitar Purnawan Buchori, serta mantan Wakil Ketua DPRD Kota Blitar Heru Sunaryanta yang juga pernah macung wali kota pada Pilwali 2010 lalu. (ina/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News