SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, kembali mengunjungi prajurit Koarmada ll, Surabaya, Kamis (10/10).
Satuan Kapal Selam (Satsel) Koarmada II dan Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska) Koarmada II kali ini mendapat kehormatan menerima briefing khusus dan ucapan terima kasih, serta penghargaan yang sangat tinggi dari pimpinan tertinggi Angkatan Laut.
Baca Juga: Plt Wali Kota Pasuruan Hadiri Peresmian Kampung Bahari Nusantara di Kelurahan Tambaan
Dalam briefing khusus tersebut, Kasal mengingatkan tentang tantangan abad 21, yakni Cyber War, Moral Hazard, kecerdasan buatan, perkembangan teknologi, serta atmosfer dunia yang sulit diprediksi.
"Oleh karena itu sebagai prajurit yang bertugas di Kapal Selam yang mempunyai semboyan Vira Ananta Rudira harus memiliki semangat, disiplin, militansi, kecintaan kepada tugas, pantang menyerah dan berani, berwibawa, serta berkarakter. Selain itu juga memiliki keyakinan yang kuat, untuk menjaga serta melindungi negara dan bangsa Indonesia," papar Kasal.
Baca Juga: Hari Armada ke-79, Adhy Karyono Apresiasi Kontribusi Aktif TNI AL dalam Pembangunan di Jawa Timur
“Berani saja tidak cukup, ulet saja pun tidak cukup. Sabar saja juga tidak cukup. Tekun saja juga tidak cukup. Tenang saja pun tidak cukup, lalu apa? Ada satu kata lagi yang terpenting, yaitu tabah. Dengan demikian, satu kata yang mencakup semua sifat-sifat yang diperlukan untuk menjadi awak kapal selam yang baik adalah sifat tabah atau ketabahan,” jelas orang nomor satu di TNI AL ini.
Sementara kepada para prajurit Komando Pasukan Katak (Satkopaska) Koarmada II, Kasal mengajak agar senantiasa meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan YME. Kasal mengatakan, sebagai pasukan khusus, mereka harus memiliki disiplin yang tinggi, militan, berani dan pantang menyerah, guna menghadapi situasi saat ini yaitu peperangan tanpa bentuk.
"Tetap jaga jati diri kalian sebagai prajurit yang profesional dan handal. Kalian mempunyai semboyan Tan Han Wigna Tan Sirna, kalian adalah prajurit-prajurit pilihan," tegas Kasal.
Baca Juga: TNI AL Resmi Punya Lapangan Tembak Berteknologi ITMS di Kodiklatal Surabaya
Turut hadir mendampingi Kasal di antaranya Asrena Kasal Laksda TNI Arusukmono, Aslog Kasal Laksda TNI Moelyanto, Panglima Koarmada ll Laksda TNI Mintoro Yulianto, Pangkolinlamil Laksda TNI Heru Kusmanto, para pejabat utama Koarmada ll, serta Koorsmin Kasal Kolonel Laut (P) Sumartono. (dev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News