Suasana Haru Iringi Laksda TNI Mintoro Yulianto Pamit Kepada Keluarga Besar Koarmada II

Suasana Haru Iringi Laksda TNI Mintoro Yulianto Pamit Kepada Keluarga Besar Koarmada II Laksda TNI Mintoro Yulianto didampingi istri Ny. Dien Mintoro Yulianto saat menyapa prajurit jajaran Koarmada II.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Panglima Komando Armada II Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto bersama seluruh pejabat dan prajurit serta PNS , melepas Laksamana Muda TNI Mintoro Yulianto untuk menempati jabatan baru sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Laut di Jakarta dengan tradisi Farewell, yang dilaksanakan dari gedung Mahapatih Dermaga Madura Ujung Surabaya, pada Rabu (16/10/2019).

Dalam kesempatan itu Laksamana Muda TNI Mintoro menyampaikan kesannya selama menjabat sebagai Panglima . Menurutnya, acara tradisi ini merupakan suatu hal yang harus dilakukan sebagai kebutuhan organisasi, sebab ada pertemuan dan ada perpisahan.

Baca Juga: Komitmen TNI AL dalam Pembinaan Olahraga Nasional, Koarmada II Gelar Kejurnas Karate

"Saya berharap loyalitas, dedikasi, dan semangat yang telah prajurit laksanakan selama ini dapat ditingkatkan kepada Panglima Armada II yang baru. Tunjukkan kinerja dengan pantang menyerah, memberikan pengabdian kepada TNI dan TNI Angkatan Laut untuk memastikan agar tetap solid, kuat, hebat, bermartabat, dan dicintai rakyat, dan ikhlas," pesan Jenderal dengan dua bintang di pundak ini kepada para prajurit.

(Laksamana Muda TNI Mintoro Yulianto juga sempat mendapatkan penghargaan dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa)

Baca Juga: HUT Ke-79 TNI di Surabaya, Pangkoarmada II: Transformasi TNI Menuju Kekuatan Pertahanan Modern

Sebelum meninggalkan Mako , Laksda TNI Mintoro Yulianto mendapat kehormatan melalui pengalungan bunga oleh tentara cilik, dan pemberian Hand Bouquet dari Jalasenastri cilik kepada Ibu Dien Mintoro Yulianto, dilanjutkan acara tradisi (tradisi pelepasan dengan menyalami seluruh prajurit ).

Pelepasan ini diiringi alunan musik dan syair yang dibacakan dengan begitu menyentuh hati, diteruskan menaiki kendaraan taktis Cheetah milik Komando Pasukan Katak .

Sementara itu rasa haru dan pilu menyentuh hati, saat Jenderal Bintang dua tersebut turun dari kendaraan dan melakukan sujud syukur di depan kantor Spotmar sebagai ungkapan rasa syukur yang mendalam dengan selesainya tugas dan jabatan sebagai Panglima Komando Armada II dengan baik dan lancar.

Baca Juga: Cuaca Belum Bersahabat, Forkopimda Jatim Kembali Kirim Logistik ke Masalembu

Ikut hadir Hadir pada acara farewell ini Ibu-ibu pengurus Jalasenastri Daerah Armada II, dan PNS dan jajaran. (dev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Koarmada II Gelar Vaksinasi Massal 20 ribu Dosis di Nganjuk':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO