Polrestabes Surabaya Kerahkan Ratusan Personel untuk Amankan Nataru

Polrestabes Surabaya Kerahkan Ratusan Personel untuk Amankan Nataru Apel pasukan Polrestabes Surabaya dan Polsek Jajaran menyambut Nataru di halaman Maspion Square, Jalan Ahmad Yani, Sabtu (14/12) malam.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Ratusan personel Polrestabes Surabaya dan polsek jajaran menggelar apel pasukan kesiapan pengamanan jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2019 di Surabaya.

Untuk menyambut Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2019 ini, Polrestabes Surabaya menyiagakan ratusan personel gabungan, terdiri dari pasukan terbuka dan tertutup.

Baca Juga: Monumen Wani Suroboyo 1000 Knalpot Diresmikan, Kapolrestabes: Semoga Sadarkan Pengguna Knalpot Brong

"Seluruh personel disebar ke beberapa obyek vital seperti rumah ibadah, khususnya umat Nasrani yang akan merayakan Natal, dan beberapa lokasi keramaian seperti tempat wisata dan pusat perbelanjaan," ujar , Kombes Pol Sandi Nugroho saat meninjau apel pasukan di halaman Maspion Square, Jalan Ahmad Yani, Sabtu (14/12) malam.

Menurut Sandi, pengerahan personel itu dilakukan untuk memastikan keamanan aktivitas masyarakat Surabaya utamanya dalam beribadah, serta mencegah gangguan tindak kriminalitas

Baca Juga: Peringati HUT ke-78 Bhayangkara, Kapolrestabes Surabaya: Momen Perkuat Kamtibmas

Dalam gelaran apel itu, seluruh unit patroli dari jajaran Polsek dan Polrestabes Surabaya serta beberapa personel Raimas dan Respatti Sat Sabhara Polrestabes Surabaya dihadirkan.

Sandi mengimbau, agar masyarakat turut serta dalam menjaga kamtibmas di Surabaya. Kata ia, keamanan Kota Surabaya tidak hanya tanggung jawab kepolisian, melainkan juga tanggung jawab bersama warga Kota Surabaya.

"Kami tentu meminta kepada masyarakat untuk saling peduli dan perhatian dengan lingkungan sekitar, serta turut menjaga kemanan kota tercinta ini. Sebab, perkara keamanan bukan hanya tanggung jawab kepolisian, melainkan tanggung jawab bersama warga Surabaya. Ayo Jogo Suroboyo," serunya. (ana/rev)

Baca Juga: Jumat Curhat, Polrestabes Surabaya Bagikan 70 Sembako di Babatan Wiyung

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO