Rayakan Ultah, Pria Asal Spanyol di Ponorogo ini Gelar Dangdutan hingga Santunan

Rayakan Ultah, Pria Asal Spanyol di Ponorogo ini Gelar Dangdutan hingga Santunan Kemeriahan perayaan Ultah ke-46 Mr. Jose di Desa Pengkol, Kauman, Ponorogo. Tampak Sundari (istri) beserta anaknya memotong kue ultah.

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka memperingati ulang tahunnya yang ke-46 Mr. Jose Maria Gomez Fuentes, warga negara Spanyol menggelar berbagai hiburan musik dangdut di Desa Pengkol, Kauman, , Jum'at (17/1). Tidak hanya hiburan, pria yang menikah dengan Sundari, warga Desa Pengkol ini juga memberikan santunan kepada 45 warga di 3 dukuh Desa Pengkol.

Tampak ribuan warga dari berbagai pelosok tumplek blek memenuhi jalan guna menyaksikan hiburan tersebut.

Baca Juga: Di Sanggar Kesenian Langen Kusumo Ponorogo, Khofifah Apresiasi Inovasi Pelestarian Reog

Dalam pagelaran musik dangdut yang menghadirkan bintang tamu Gery Mahesa dan Lala Widi ini, Jose Maria Gomez juga menggelar panggung budaya reyog, gajah-gajahan, dan jaran thik.

Sementara itu, Sundari mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk bentuk rasa syukur, agar keluarga selalu dilimpahkan segala rezeki dan kesehatan. "Insyaallah kegiatan ini akan berkelanjutan, sekaligus berbagi kebahagian kepada masyarakat , khususnya warga Desa Pengkol," ujarnya.

"Mudah-mudahan lebih meriah lagi dari tahun ke tahun," harapnya. (nov/rev)

Baca Juga: Kalaksa BPBD Jatim Resmikan Rekonstruksi Jembatan Terdampak Bencana di Kabupaten Ponorogo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO