SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kepala Seksi Intelijen Korem 082/CPYJ, Letkol Inf Teguh Wibowo bersama pihak Denpom 2/V sengaja menggelar pemeriksaan kendaraan secara mendadak milik anggota Korem.
Selain kendaraan dinas TNI, pemeriksaan itu juga menyasar kendaraan pribadi milik masing-masing prajurit. “Mulai dari kelengkapan surat, sampai kondisi mesin. Semuanya kita cek,” kata Teguh ketika memeriksa kendaraan salah satu anggota Korem, Senin (27/1) pagi.
Baca Juga: Rawan Penularan, TNI Bersama Satgas Covid-19 Kota Kediri Jemput Pasien Isoman
Dirinya menjelaskan, selain keselamatan berlalu lintas maupun berkendara, pengecekan yang dilakukan bersama pihak Denpom setempat itu digelar dengan tujuan untuk mengantisipasi adanya kendaraan-kendaraan yang diduga tak memiliki kelengkapan surat.
“Setelah kita cek semua, kendaraan pribadi ataupun dinas, semuanya lengkap,” bebernya.
Acara pemeriksaan kendaraan itu pun, imbuh Kasi Intel, diisi dengan adanya sosialisasi mengenai tata tertib berlalu lintas. “Kita akan terus mengingatkan akan pentingnya keselamatan berkendara. Sebagai prajurit TNI-AD, harus bisa menjadi contoh yang baik untuk masyarakat,” imbaunya. (dev/rev)
Baca Juga: Dibuka Bupati Yuhronur Efendi, Karya Bakti TNI 2021 di Lamongan Dukung Program Jamula
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News