Siapkan Rp 20 Miliar, untuk Pelebaran Jalur Arjosari - Purwantoro

Siapkan Rp 20 Miliar, untuk Pelebaran Jalur Arjosari - Purwantoro Budi Hari Santoso, Kasie PJJ UPT PJJ Dinas PU dan Binamarga Pemprov Jatim wilayah Pacitan.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Jalur Arjosari - Purwantoro bakal diperlebar di tahun anggaran 2020 Ini. Nantinya, para pengendara yang melintas di jalan tersebut akan lebih terasa nyaman layaknya melalui jalan tol.

Hal ini sebagaimana disampaikan Kasie Pembangunan Jalan dan Jembatan (PJJ) UPT PJJ Dinas PU dan Binamarga Pemprov Jatim wilayah Pacitan, Budi Hari Santoso. Ia mengatakan, pelebaran itu direncanakan sejauh 17,3 kilometer (Km).

Baca Juga: Pacitan Jadi Salah Satu Wilayah Lengkap Sinergi Sertifikasi

"Kita sudah mengalokasikan anggaran hampir Rp 20 miliar untuk kegiatan pelebaran jalan tersebut. Insyaallah, Maret nanti sudah kita laksanakan proses tendernya. Dan April sudah mulai pekerjaan," kata Budi Hari Santoso melalui ponselnya, Jumat (7/2).

Selain pelebaran jalan, ia juga menegaskan bakal melaksanakan kegiatan rutin pemeliharaan badan jalan yang mungkin rusak akibat bencana alam.

"Kalau kegiatan rutin ini nilainya tak seberapa. Selain badan jalan, juga pengaman tebing yang mungkin rusak, segera diperbaiki," tegas dia.

Baca Juga: Pemkab Pacitan Imbau Pengusaha Segera Bayarkan THR Karyawannya

Ia juga menyampaikan kemungkinan kegiatan pelebaran badan jalan saat musim liburan hari raya Idul Fitri nanti, belum sepenuhnya tuntas. Akan tetapi pihaknya berupaya para pengendara tetap nyaman ketika mudik dan bersilaturahim dengan keluarga.

"Jalan pasti kita sterilkan dari bahan material meskipun kegiatan belum sepenuhnya tuntas," tukas BHS. (yun/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO