Abrasi Sungai Grindulu Semakin Meluas

Abrasi Sungai Grindulu Semakin Meluas Kondisi tanggul Sungai Grindulu di Dusun Ngawen, Desa Semanten yang terus tergerus akibat meningkatnya debit air.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Abrasi di bantaran Sungai Grindulu, tepatnya di Dusun Ngawen, Desa Semanten, Kecamatan/Kabupaten Pacitan, kian meluas. Kemarin (2/3) malam, tebing pengaman sungai kembali tergerus sepanjang tiga meter lebih akibat debit air yang meluap karena diguyur hujan deras.

Kepala Desa Semanten, Muhammad Sarifudin Hidayat mengatakan, sejak semalam warga yang bermukim di seputaran bantaran kali mulai bersiap-siap mengungsi. "Kondisinya sudah sangat mengkhawatirkan. Karena itu kami mengimbau warga untuk waspada dan bersiap mengungsi," ujarnya, Selasa (3/3).

Baca Juga: Tanah Longsor Kembali Melanda Sejumlah Wilayah di Pacitan

Ipud, begitu kades berbasis ASN ini akrab disapa, mengungkapkan rencana Bupati Pacitan Indartato akan meninjau lokasi bencana tersebut, Rabu (4/3) besok. "Ini tadi sudah ada koordinasi dari protokoler dan juga Satpol PP serta camat. Direncanakan, besok Pak Bupati hendak meninjau lokasi bencana tersebut," jelas Ipud.

Terpisah, Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pacitan, Didik Alih Wibowo, membenarkan adanya abrasi yang semakin melebar di bantaran sungai Dusun Ngawen Desa Semanten tersebut. Ia mengimbau masyarakat agar tetap waspada.

"Semalam kami terjun ke lokasi. Kami imbau masyarakat bisa memitigasi secara pribadi. Dan tetap kami imbau selalu waspada," tandas Didik yang mengaku masih berada di Kecamatan Bandar, dalam rangka meninjau bencana alam.

Baca Juga: Abrasi Bantaran Sungai Grindulu di Desa Mentoro Ancam 64 Kepala Keluarga

Sementara itu, jumlah warga terdampak abrasi sungai Dusun Ngawen Desa Semanten, tercatat sebanyak 25 kepala keluarga. Selain itu, satu fasilitas umum berupa puskesmas pembantu juga terancam hanyut, seandainya terjadi banjir susulan. (yun/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO