BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Petugas gabungan di Bangkalan yang dipimpin Kapolres AKBP Rama Samtama Putra menggelar operasi Aman Nusa II dalam rangka mencegah penyebaran virus Corona, Selasa (24/3) malam.
Bupati Bangkalan Abdul Latif Imron, Dandim 0829, serta jajaran Satpol PP dan BPBD ikut serta dalam operasi kali ini.
Baca Juga: Dukung Program KPN, Kapolres Bangkalan Gelar Tanam Jagung Bersama Forkopimda dan Petani
"Kegiatan Aman Nusa II cegah virus Corona juga dilaksanakan di seluruh Polsek se-Kabupaten Bangkalan, meliputi bimbingan dan penyuluhan (Binluh) bagi masyarakat. Sasarannya tempat berkumpulnya orang, seperti cafe serta warung makan," ucap Kapolres melalui Kasubbag Humas AKP Bahrudi.
Sementara di Kota Bangkalan, kegiatan Aman Nusa II cegah Virus Corona dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama menyisir wilayah perkotaan dipimpin Kapolres Bangkalan yang diikuti Bupati dan Dandim 0829. Sedangkan kelompok kedua menyisir wilayah kampus UTM dipimpin Wakapolres Bangkalan.
Baca Juga: Tak Cukup Bukti, Bawaslu Bangkalan Hentikan Kasus Dugaan Pelanggaran Tindak Pidana Pemilu
Dalam kesempatan itu, petugas meminta masyarakat turut membantu pemerintah untuk mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19). Yaitu, dengan cari tidak keluar rumah kalau tidak penting, jaga jarak (social distancing), tidak bersentuhan fisik (physical distancing), dan menghindari kerumunan massa.
"Stategi yang paling ampuh dan efektif untuk memutus rantai dan menghambat penyebaran Covid-19 adalah social distancing dan physical distancing," kata Bahrudi.
Baca Juga: Pj Bupati Bangkalan, Kadispora dan EO Ramai-Ramai Minta Maaf Atas Insiden Pembukaan POPDA Jatim
Sesuai dengan Maklumat Kapolri dan Surat Edaran (SE) Bupati Bangkalan, warga yang masih berkumpul atau nongkrong di warung dan tempat keramaian lainnya diminta membubarkan diri guna menghindari semakin massifnya persebaran Covid-19.
"Jika masih ada masyarakat yang tidak mau membubarkan diri, maka akan kami berikan pemahaman dengan mendatangi langsung, bahwa saat ini kesehatan seseorang ditentukan pula oleh kesehatan orang yang lainnya," jelasnya. (uzi/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News