
PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com – Pemkot Probolinggo sudah mempersiapkan lahan untuk pemakaman pasien Covid-19. Hal ini disampaikan Wali Kota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin saat meninjau lokasi Taman Pemakaman Umum (TPU) di Kelurahan Ketapang, Kecamatan Kademangan, Selasa (14/4).
“Kita berharap tidak ada sikap penolakan dari warga terhadap pasien Covid-19, seperti yang terjadi di daerah-daerah lain,” tandasnya.
Dia menjelaskan, peninjauan terhadap lahan pemakaman tersebut biar masyarakat tahu. “Daripada nanti kita bingung mencarinya. Namun yang jelas, dua pasien yang terpapar Covid-19, kondisinya sekarang semakin membaik,” katanya.
Saat melakukan peninjauan itu, wali kota menjamin pemintaan masyarakat sekitar akan dipenuhi, agar lokasi pemakaman itu sesuai keinginan mereka. “Kita akan penuhi semua apa yang menjadi keinginan masyarakat terkait lokasi pemakaman ini,” katanya.
Sementara itu, giat peninjauan lahan pemakaman Covid-19 itu juga dihadiri oleh Kapolres Probolinggo AKBP Ambaryadi, Dandim 0820 Probolinggp Letkol Inf. Imam Wibowo, Kepala BLH Rahma Deta Antariksa, Camat Kademangan, Lurah Ketapang, dan RT/RW setempat. (prb1/rev)