Klaster ​Pelaut Tambah Lagi, Total Positif Covid-19 di Bangkalan 19 Orang

Klaster ​Pelaut Tambah Lagi, Total Positif Covid-19 di Bangkalan 19 Orang Ilustrasi. foto: net

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Profesi pelaut kembali menambah kasus di Kabupaten . SP (40) warga asal Griya Abadi, Desa Bilaporah, Kecamatan Socah menjadi pasien ke-19 terkonfirmasi positif .

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan , Agus Zain mengatakan bahwa pasien tiba di pada tanggal 13 April 2020. Kemudian, tanggal 18 April, tim surveilans mengunjungi rumahnya untuk mengetahui kondisi pasien.

Baca Juga: Tak Cukup Bukti, Bawaslu Bangkalan Hentikan Kasus Dugaan Pelanggaran Tindak Pidana Pemilu

"Saat dicek, pasien tidak mengalami keluhan. Bahkan suhu tubuhnya 36,5 celsius," ujarnya melalui keterangan tertulis kepada media, Jumat (8/5/20) malam.

Setelah dilakukan pengecekan di rumah, pasien melakukan rapid test pada tanggal 28 April dan hasilnya positif .

"Karena hasilnya positif, siangnya langsung dilakukan pemeriksaan tes swab di RSUD Syamrabu , dilanjutkan dengan isolasi ke Balai Diklat. Dan hari ini, hasil test swab dari BBTKL-PP Surabaya keluar dengan status positif ," jelasnya.

Baca Juga: Pj Bupati Bangkalan, Kadispora dan EO Ramai-Ramai Minta Maaf Atas Insiden Pembukaan POPDA Jatim

Agus mengatakan, saat ini pasien sudah dirujuk ke RSUD Syamrabu . Setelah dilakukan penjemputan pada pukul 19.30 WIB.

Dengan bertambahnya kasus klaster pelayaran ini, Gugus Tugas Kabupaten meminta peran aktif masyarakat. Khususnya dari keluarga yang memiliki anggota pelayaran supaya konsisten dalam melaksanakan protokol kesehatan .

"Yang bersangkutan kita harapkan kesadarannya untuk mematuhi aturan terutama menjaga kontak langsung yang menyebabkan terjadinya penularan kepada keluarga dan orang-orang sekitarnya," tambahnya.

Baca Juga: Panitia Larang Puluhan Wartawan Masuk ke Acara Pembukaan POPDA dan PAPERDA di Bangkalan

Pihaknya juga menginstruksikan kepada Satgas Kecamatan maupun Satgas Desa maupun Kelurahan agar bersama melakukan tracing terhadap klaster pelayaran agar penularannya tidak semakin meluas.

"Tentu kita semua berharap, semoga wabah ini segera berakhir. Agar kita segera kembali beraktivitas normal seperti sebelumnya," pungkasnya.

Sementara menurut dr Catur Budi, 15 pasien yang terkonfirmasi dan 4 PDP dirawat di Rumah Sakit Umum Syamrabu , dan 2 pasien positif di rawat di Surabaya.  (ida/uzi)

Baca Juga: Cawagub Lukman Gelar Sarasehan Bareng Emak-Emak di Bangkalan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Detik-Detik Warga Desa Lokki Maluku Nekat Rebut Peti Jenazah Covid-19':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO