Tim Divisi Propam Polri Tinjau Kesiapan Waspam Operasi Ketupat 2020 di Polres Kediri Kota

Tim Divisi Propam Polri Tinjau Kesiapan Waspam Operasi Ketupat 2020 di Polres Kediri Kota Kapolres Kediri Kota, AKBP Miko Indrayana saat menyambut Tim Divpropam Polri, di Alun-alun Kota Kediri. foto: ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Tim Divisi Propam Polri meninjau kesiapan Kewaspadaan Pengaman (Waspam) Operasi Ketupat 2020 di wilayah hukum Polda Jatim. Mereka meninjau Operasi Penegakan Ketertiban dan Kedisiplinan (Gaktibplin) anggota Polri di Polres Kediri Kota, Kamis (21/5/2020).

Kasubag Humas Polres Kediri Kota AKP Kamsudi menyampaikan, kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB itu pertama kali meninjau pos pelayanan di Alun-alun Kediri Kota dan disambut langsung oleh Kapolres Kediri Kota, AKBP Miko Indrayana berserta jajaran PJU Polres Kediri Kota

Baca Juga: Cegah Judol, Ponsel Anggota Polres Kediri Kota Mendadak Diperiksa

"Dalam peninjauan di Alun-alun Polres Kediri Kota, Kasipropam Polres Kediri Kota Iptu Suparjo beserta Anggota Sipropam Polres Kediri Kota melaksanakan waspam giat operasi gaktibplin dalam rangka waspam Ops Ketupat semeru 2020 di wilkum Polda Jatim dan Jajaran oleh Tim Divpropam Polri," jelas AKP Kamsudi.

Menurut Kamsudi, Tim Divpropam Polri yang melaksanakan giat Gaktibplin di Polres Kediri Kota di antaranya, Sesroprovos Divpropam Polri Kombes Pol Awang Joko Rumitro, Kabaggakkum Biroprovos Divpropam Polri Kombes Pol Budi Prasetyo, dan Kasubbid Provos Bidpropam Polda Jatim AKBP Jimmy Tana.

Kemudian, Kaurmin Baggakkum Biroprovos Divpropam Polri AKBP Maguji Sangala, Kanit Idik I Subbidprovos Bidpropam Polda Jatim Iptu Winarko, serta Bamin Riksus Baggakkum Biroprovos Divpropam Polri Aiptu Farhandi Ramadhian.

Baca Juga: OTK Penantang Duel Kabag Ops Polres Kediri Kota Diamankan, Ternyata Menderita Gangguan Jiwa

Kegiatan operasi gaktibplin dari Divpropam Polri dengan sasaran meliputi pengawasan atau pengecekan terhadap plotting anggota yang melaksanakan 2020.

"Juga dilakukan pengecekan, pendistribusian sembako dalam penanganan Covid-19 dan Penyimpangan atau penyalahgunaan wewenang yang dilakukan anggota Polri di jalan raya," pungkasnya.

Setelah selesai kegiatan operasi penegakan ketertiban dan kedisiplinan anggota Polri di wilayah hukum Polres Kediri Kota, Tim Divpropam Polri kemudian melanjutkan ke wilayah hukum Polres Kediri. (uji/ian)

Baca Juga: Kawal Anggota DPR RI, Kabag Ops Polres Kediri Kota Ditantang Duel OTK

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO