Penjagaan Rumah Sakit Diperketat untuk Antisipasi Jenazah Covid-19 Dibawa Pulang

Penjagaan Rumah Sakit Diperketat untuk Antisipasi Jenazah Covid-19 Dibawa Pulang Plt. Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin didampingi Dandim 0816 Letkol Inf M. Iswan Nusi, dan Kapolresta Kombespol Sumardji.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Pengamanan rumah sakit rujukan penderita corona semakin diperketat. Setiap hari, TNI dan Polri menerjunkan sejumlah anggota untuk berjaga di tempat tersebut. Kebijakan itu bertujuan memberikan rasa aman bagi petugas medis, sekaligus sebagai antisipasi agar jenazah tidak dibawa pulang pihak keluarga.

Dandim 0816 Letkol Inf M. Iswan Nusi menjelaskan, keamanan rumah sakit rujukan Corona semakin diperketat. Beberapa hari terakhir, personel TNI diturunkan. Ikut terlibat dalam penjagaan. "Sesuai perintah, rumah sakit harus diamankan," ucapnya.

Pengetatan itu sebagai bentuk respons kasus yang terjadi di . Tanggal 4 Juni lalu, keluarga pasien terkonfirmasi corona nekat. Mereka memaksa membawa pulang jenazah tersebut.

Pihak rumah sakit sejatinya sudah melarang tindakan tersebut. Namun, keluarga tetap bersikeras. Bahkan, perawat yang memakai APD lengkap hendak membantu pemulasaraan jenazah di rumah mendapat penolakan. Pihak keluarga bertindak anarkistis hingga melempari ambulans.

Iswan tak ingin pemaksaan tersebut terjadi di kota delta. Dia menegaskan, TNI bakal ikut membantu pemkab. "Seluruh pusat keramaian mulai dari pasar, mal, dan rumah sakit kami jaga," jelasnya.

Tidak hanya TNI, Polri juga ikut turun tangan. Polresta menerjunkan sejumlah anggota. Mengamankan seluruh rumah sakit rujukan corona di .

Kapolresta Kombespol Sumardji menjelaskan, setiap rumah sakit dijaga enam sampai 10 personel kepolisian. Setiap hari, anggota berkeliling. Memelototi keamanan rumah sakit.

Tak hanya itu, polresta juga memberi tugas bagi setiap polsek. Terutama polsek yang wilayahnya terdapat rumah sakit rujukan corona. "Kapolsek harus memonitor keamanan rumah sakit," tegasnya.

Lihat juga video 'Detik-Detik Warga Desa Lokki Maluku Nekat Rebut Peti Jenazah Covid-19':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO