DPC PDIP Kabupaten Kediri Dukung Langkah Pelaporan Pembakaran Bendera ke Polisi

DPC PDIP Kabupaten Kediri Dukung Langkah Pelaporan Pembakaran Bendera ke Polisi DPC PDIP Kabupaten Kediri saat menggelar konsolidasi partai di kantor DPC setempat.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - DPC PDIP Kabupaten Kediri mendukung penuh langkah DPP PDIP yang memilih melaporkan pembakar bendera PDIP ke polisi saat aksi demo penolakan RUU Haluan Idiologi Pancasila (HIP) di Gedung DPR RI, beberapa waktu lalu. Dukungan tersebut diwujudkan dengan menggelar konsolidasi partai di Kantor DPC PDIP Kabupaten Kediri.

Dodi Purwanto, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menegaskan bahwa pihaknya mengutuk keras aksi pembakaran bendera PDI Perjuangan saat terjadi demo beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Sampaikan Bela Sungkawa Atas Wafatnya Agus Sunoto Imam Mahmudi

"Kami PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, mengutuk dan menolak keras pembakaran bendera partai kami. Kami siap melaporkan ke ranah hukum," kata Dodi, Minggu (28/6/2020).

Dodi berharap seluruh kader untuk menahan diri dalam menyikapi aksi ini, "Kita jangan terpancing dengan provokasi. Oleh karena itu, mari tegakkan perjuangan kita. Ideologi Pancasila. Merdeka," tegas Dodi yang juga Ketua DPRD Kabupaten Kediri itu.

Menurut Dodi, ada pihak yang sengaja memancing di air keruh. Ia menegaskan, rakyat tidak bisa diadu domba. PDI Perjuangan sangat menyesalkan aksi provokasi yang dilakukan dengan membakar bendera partai.

Baca Juga: Kader PDIP se-Kecamatan Mojoroto Kediri Siap Menangkan Vinanda-Gus Qowim di Pilkada 2024

"PDI Perjuangan ini partai militan, kami punya kekuatan grass-roots, dan kekuatan ini kami dedikasikan sepenuhnya bagi kepentingan bangsa dan negara. Meskipun ada pihak yang sengaja memancing di air keruh, termasuk aksi provokasi dengan membakar bendera partai, kami percaya rakyat tidak akan mudah terprovokasi," pungkas Dodi. (uji/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO