PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Kerusakan jalan-jalan kabupaten, terutama di jalur protokol wilayah Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan yang berlubang, akhirnya dibenahi oleh Dinas PU Bina Marga setempat.
Pembenahan jalan rusak ringan itu dilakukan dengan menggunakan coolmix (aspal dingin) yang dipadatkan dengan alat berat.
Baca Juga: Belasan Kilometer Jalan Rusak di Kabupaten Pasuruan Mulai Dibenahi
Kepala Dinas PU Bina Marga Kabupaten Pasuruan, Hanung Widya Sasangka menjelaskan, pembenahan jalan rusak itu sudah dilakukan sejak beberapa minggu yang lalu. Jumlah titik jalan yang sudah dibenahi tersebar di beberapa kecamatan.
"Kalau jalan rusak yang sudah dibenahi dinas ada sekitar 20 titik. Ada juga yang masih tahap pengerjaan seperti di wilayah Bangil menggunakan coolmix," jelasnya kepada BANGSAONLINE.com, Kamis (16/7/2020).
Menurutnya, perawatan jalan di wilayah Kecamatan Bangil menggunakan coolmix karena lebih cepat dan efisien lantaran tidak menggunakan mobilisasi kendaraan berat. "Meski demikian, kualitas pekerjaan hasilnya sama dengan menggunakan hotmix. Keuntungan lain pengerjaan bisa lebih cepat," pungkasnya. (bib/par/zar)
Baca Juga: Jelang Arus Mudik Lebaran 2024, DPRD Kabupaten Blitar Minta Perbaikan Jalan Berlubang Jadi Prioritas
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News