SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Dalam agenda tahunan yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Sumenep, yakni Safari Kepulauan, Baznas turut serta.
Kepala Bidang Umum dan Administrasi Baznas Kabupaten Sumenep, K. Mohammad Arif mengatakan, keikutsertaan Baznas kali ini guna menyantuni sebanyak 89 anak yatim dan 188 kaum duafa yang tersebar di beberapa kecamatan di kepulauan.
Baca Juga: Pesan Dandim 0827 Sumenep Usai Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024 di Kantor Bupati
“Kegiatan santunan ini dilaksanakan sebagai bentuk realisasi amanah yang dipercayakan oleh muzaki dan munfik kepada Baznas Sumenep,” ujarnya, Senin (14/9/2020).
Kegiatan safari kepulauan tersebut, dijadwalkan selama lima hari, yakni dari tanggal 14-18 September 2020, dengan tujuan Kecamatan Nonggunong, Sapeken, Arjasa, Ra’as, Kangayan, dan Gayam.
Pada acara tersebut, Kecamatan Nonggunong menjadi lokasi pertama dalam kegiatan Safari Kepulauan Pemkab Sumenep tahun ini, dan di kecamatan tersebut Baznas menyantuni sedikitnya 30 anak yatim dan 10 duafa.
Baca Juga: Dinsos Sumenep Bersama USAID ERAT Gelar Workshop untuk Susun RAD Pemenuhan Hak Disabilitas
Santunan secara simbolis diterima oleh pejabat Kecamatan Nonggunong yang selanjutnya diberikan kepada orang yang berhak menerima.
Sementara itu, Ketua Tim Gerakan Baznas Sumenep, Hadariadi mengatakan, Baznas terlibat dalam kegiatan tersebut untuk mengurai kemiskinan yang ada di Sumenep, terutama pada situasi Covid-19.
"Tujuannya untuk melaksanakan amanah umat muslim dan untuk meringankan beban hidup para mustahik," tukasnya. (aln/zar)
Baca Juga: Ciptakan Udara Bersih dan Berkualitas, DLH Sumenep dan Medco Energi Tanam Ribuan Pohon
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News