Berkat Banpres UMKM, Irma Bisa Kembangkan Usaha Konektor Tali Masker Hijab

Berkat Banpres UMKM, Irma Bisa Kembangkan Usaha Konektor Tali Masker Hijab Irma di sela aktivitasnya membuat konektor hijab masker.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Kegembiraan terpancar di wajah Irma Wahyu Suryaningsih (40). Harapan ibu tiga anak ini mendapatkan Banpres untuk pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) senilai Rp 2,4 juta terwujud.

"Alhamdullilah, permohonan kami untuk mendapatkan Banpres sudah cair. Banpres ini sangat membantu bagi kami. Kami akan memanfaatkan Banpres untuk mengembangkan usaha," ujar Irma Wahyu Suryaningsih, Jumat (23/10/2020).

Irma Wahyu Suryaningsih, warga RT 06 RW 05 Perumahan Taman Candiloka, Desa Ngampelsari, Kecamatan Candi, Sidoarjo sejak dua bulan lalu menggeluti kerajinan konektor tali masker hijab. Usaha yang digeluti di rumahnya itu dilakukan, setelah perempuan kelahiran Surabaya itu kena PHK dari tempatnya bekerja sebagai karyawan di Gedangan Sidoarjo.

"Karena pandemi (Covid-19) saya tidak bekerja. Ada teman menawari saya, bisa nggak membuat konektor pengaitnya masker. Saya coba, ternyata bisa. Kemudian kami pasarkan lewat jaringan pertemanan, akhirnya jalan seperti sekarang," urai Irma.

Di awal menggeluti usaha ini, Irma tidak banyak memproduksi konektor tali masker hijab. Ini karena terbentur modal. Itu sebabnya, begitu Banpres UMKM cair, 18 Oktober 2020, Irma memanfaatkannya untuk membeli kain sebagai bahan membuat konektor tali masker hijab.

"Sekarang bahan kainnya lebih banyak, sehingga produksinya juga lebih banyak. Selain itu Banpres UMKM ini akan saya belikan mesin yang lebih besar," papar Irma yang mengaku belum pernah mendapat bantuan.

Ada dua macam konektor tali masker hijab yang diproduksi Irma, yakni kancing dan perekat. Harganya berbeda.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO