MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr. Nico Afinta meresmikan Monumen Patung Patih Gajah Mada yang berada di depan Mako Polres Mojokerto, Selasa (1/12).
Sebelum peresmian, Kapolda beserta rombongan Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim disambut prosesi Cucuk Lampah. Prosesi ini merupakan tradisi penyambutan pejabat atau tamu yang hadir atau berkunjung di Mojokerto.
Baca Juga: Doa Bersama Kapolri dan Panglima TNI, Kiai Asep Duduk Satu Meja dengan Kapolda dan Pangdam V Jatim
Kapolda Jatim Irjen Nico menyampaikan, bahwa peresmian Monumen Patung Patih Gajah Mada ini inisiasi Kapolres Mojokerto. Tujuannya, sebagai pengingat agar anggota meniru dan mencontoh apa yang sudah dilakukan leluhur dalam menjaga Bangsa Indonesia. Sehingga bisa memberikan semangat kepada anggota Polri, baik Polres maupun Polda Jawa Timur.
"Peresmian patung Patih Gajah Mada ini untuk meningkatkan semangat anggota Polri, untuk menirukan dan mencontoh apa yang sudah dilakukan leluhur dalam menjaga Bangsa Indoensia, sehingga memberi semangat anggota Polri," ucap Kapolda Jatim usai meresmikan Patung Gajah Mada, Selasa (1/12/2020).
Baca Juga: Bawaslu Kabupaten Mojokerto Terima 11 Aduan Dugaan Pelanggaran Pemilu, 1 Perkara Ditangani Kejari
Sedangkan, Kapolres Kabupaten Mojokerto AKBP Dony Alexander mengungkapkan, pembangunan Patung Maha Patih Gajah Mada ini memakan waktu 3 bulan. Adapun dimensi patung mempunyai tinggi 10 meter, dan pengerjaannya dilakukan para seniman budaya lokal.
"Pembangunan patung bersejarah Maha Patih Gajah Mada ini, untuk menghormati dan mengenang kembali kejayaan Kerajaan Majapahit waktu itu," ungkapnya. (ris/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News