NGAWI, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka pengamanan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak 2020, Polres Ngawi menggelar apel pergeseran pasukan di Benteng Van den Bosch, Selasa (22/12/2020).
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya dengan diikuti seluruh anggota Polres Ngawi dan pasukan pendukung dari Satbrimob Polda Jatim serta Linmas.
Baca Juga: SP3 Kasus Dugaan Malapraktik Dokter Gigi yang Tewaskan Wanita di Ngawi Tuai Aksi Demo
Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya menjelaskan bahwa pilkades ini dilaksanakan dalam masa pandemi Covid-19. Terkait dengan kondisi tersebut seluruh, anggota pengamanan harus dapat menjaga pelaksanaan protokol kesehatan secara ketat demi mencegah penyebaran Covid-19.
"Polres Ngawi bersama instansi terkait telah melaksanakan upaya penciptaan kamtibmas agar tetap kondusif. Pilkades tahun ini dilaksanakan dalam masa pandemi, oleh karena itu untuk penerapan protokol kesehatan harus diawasi secara ketat," jelas Kapolres Ngawi.
AKBP I Wayan Winaya menerangkan, Polres Ngawi menerjunkan 512 anggota polisi dan di-backup oleh Satbrimob Polda Jatim. Selain menjaga kamtibmas tetap kondusif, juga mengawasi penerapan protokol kesehatan saat pelaksanaan pilkades.
Baca Juga: Cegah PMK, Bhabinkamtibmas dan Dinas Perternakan Gelar Penyemprotan Disinfektan di Keraskulon Ngawi
"Saya perintahkan untuk petugas pengamanan melakukan pengawasan secara ketat pelaksanaan protokol kesehatan pada saat pelaksanaan pilkades besok. Kalau ada pelanggaran tidak segan-segan menindak," pungkasnya.
Sebagai informasi, Pilkades Serentak 2020 di Kabupaten Ngawi diikuti oleh 13 kecamatan yang terdiri dari 22 desa. Dari 22 desa yang melaksanakan pilkades tersebut, tersedia 183 TPS. (nal/zar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News