Petugas Gabungan Bandara Juanda Amankan ​Ratusan iPhone Ilegal dari Batam

Petugas Gabungan Bandara Juanda Amankan ​Ratusan iPhone Ilegal dari Batam Budi Harjanto, Kepala KPPBC Juanda saat ungkap kasus, Rabu (3/3/2021). (foto: ist)

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Petugas gabungan Bea dan Cukai serta Satgas PAM Lanudal Juanda berhasil menggagalkan upaya pembawaan 268 handphone ilegal dari Batam melalui Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo.

Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Juanda Budi Harjanto mengatakan, ratusan handphone merek iPhone tersebut dibawa oleh tiga orang dari Batam menggunakan pesawat Lion JT972.

Baca Juga: Resmi Dirilis, iPhone 16E Bawa Fitur Canggih dengan Harga Terjangkau

"Karena tidak dilengkapi surat-surat resmi, ratusan unit handphone tersebut kami sita," kata Budi Harjanto, Kepala KPPBC Juanda saat ungkap kasus, Rabu (3/3/2021).

Pengungkapan tersebut bermula dari kecurigaan petugas terhadap tiga orang yang baru tiba di Bandara Juanda dengan membawa masing-masing koper yang diduga membawa ratusan handphone ilegal.

Setelah masuk mesin X-Ray dan menampakkan barang bawaannya yaitu handphone, petugas langsung melakukan pemeriksaan manual untuk mengetahui jenis dan surat-surat dari handphone tersebut. "Total ada 268 handphone ilegal," katanya.

Baca Juga: Berencana Beli iPhone XR di Tahun 2025? Perhatikan Hal ini, Agar Tidak Menyesal Belakangan

Perinciannya, koper yang dibawa penumpang berinisial HZ, terdapat 114 unit iPhone X bekas tanpa dilengkapi kotak dan charger. Begitu juga koper yang dibawa penumpang berinisial RA, namun jumlahnya 104 unit.

Sementara koper dan tas yang dibawa penumpang berinisial MM, terdapat 15 unit iPhone 7, 9 unit iPhone 8, 15 unit iPhone X, 11 unit iPhone Xr yang semuanya kondisi bekas dan tidak dilengkapi kotak dan charger. "Nilai total Rp1,5 miliar," kata Budi.

Atas barang ilegal tersebut, kerugian negara mencapai Rp469.422.000 juta. "Penggagalan ini berkat kerja sama dan sinergisitas komunitas Bandara Juanda," pungkasnya. (cat/zar)

Baca Juga: Apple Luncurkan iOS 18.3.1, Perbaiki Bug dan Tingkatkan Keamanan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO