Ketua TP PKK Kota Surabaya Salurkan Bantuan ke Ibu Hamil

Ketua TP PKK Kota Surabaya Salurkan Bantuan ke Ibu Hamil Ketua TP PKK Kota Surabaya, Rini Indriyani Eri Cahyadi, saat menyalurkan bantuan sosial kepada ibu hamil.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Surabaya, Rini Indriyani , menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada 34 ibu hamil di dua kecamatan di Kota Pahlawan. Agenda tersebut bagian dari kegiatan TP PKK Kota Surabaya untuk memberikan bantuan kepada ibu hamil yang masuk dalam masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

“Jadi, kita siapkan dan bantu yang benar-benar mereka butuhkan. Mudah-mudahan ini bisa membantu meringankan beban mereka di tengah pandemi yang efeknya luar biasa ini,” ujarnya, Kamis (23/9).

Baca Juga: Mas Iin dan Eri Cahyadi Siap Sinergi Bangun Sidoarjo dan Surabaya

Melalui kegiatan tersebut, ia juga terus menyosialisasikan dan mengajak kepada ibu hamil di Kota Surabaya untuk mengikuti . Sebab, menurut dia, masih banyak ibu hamil yang saat ini masih takut, dan ada pula yang masih belum diizinkan oleh suaminya.

“Saya mengimbau kepada seluruh ibu hamil di Surabaya untuk mengikuti . Jangan takut untuk di karena itu aman dan halal. Kita harus di supaya ibu dan janinnya bisa sehat terus,” paparnya.

Penyaluran bansos berupa susu itu diserahkan kepada 34 ibu hamil di dua kecamatan, yakni Kecamatan sejumlah 28 orang dan 6 orang dari Kecamatan Sukomanunggal, yang berpusat di Kecamatan . Rencana pembagian bansos bagi ibu hamil itu akan terus berlanjut di 31 kecamatan se-Kota Surabaya, dan penyalurannya akan dilakukan secara bertahap hingga beberapa hari ke depan. (nf/mar)

Baca Juga: Eri-Armuji Patut Waspada! Peluang Dipecundangi Kotak Kosong Kian Menguat, ARCI Beberkan Alasannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Emak-emak di Surabaya Kecewa Tak Bisa Foto Bareng Jokowi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO