NGANJUK, BANGSAONLINE.com - Kapolres Nganjuk, AKBP Boy Jeckson Situmorang, memimpin giat tes urine kepada 30 sopir bus di Terminal Anjuk Ladang. Dari puluhan orang yang dites, terdapat satu sopir positif narkoba. Namun setelah ditanya, yang bersangkutan mengaku telah minum jamu herbal untuk menghilangkan pegel linu.
“Tes urine ini kami lakukan dengan menggandeng pihak Rumah Sakit Bhayangkara dan pengelola Terminal Anjuk Ladang," ujarnya, Jumat (24/12).
Baca Juga: Korban Pencabulan Kiai di Nganjuk Ternyata Lebih dari Dua Orang
“Untuk sopir yang tesnya dinyatakan positif tadi akan kami tindak lanjuti, kami catat identitasnya, dan jamu herbal ini akan didalami oleh Satresnarkoba Polres Nganjuk," tuturnya menambahkan.
Kasatresnarkoba Polres Nganjuk, AKP Pujo Santoso, menuturkan pihaknya bakal menyelidiki jamu herbal yang dikonsumsi oleh salah satu sopir bus di Terminal Anjuk Ladang.
Giat ini dilakukan untuk menekan penggunaan narkoba di kalangan sopir bus serta menekan angka kecelakaan lalu lintas selama natal dan tahun baru (nataru). Selain itu, Kapolres Nganjuk juga membagi-bagikan masker kepada para penumpang bus agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan terhindar dari Covid-19. (raf/mar)
Baca Juga: Kemenhub Catat Belasan Juta Penumpang Gunakan Transportasi Umum saat Nataru 2024/2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News