MALANG, BANGSAONLINE.com - Direktur Lalu Lintas Keimigrasian, Amran Aris, berkunjung ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang dalam rangka memberi penguatan kepada ASN di sana, Selasa (29/3/2022).
Dalam arahannya, ia memperingatkan kepada seluruh jajaran untuk selektif dalam menerima permohonan paspor dengan tujuan bekerja, serta memberi atensi khusus kepada petugas wawancara.
Baca Juga: Kantor Imigrasi Malang Resmikan Inovasi Lentera Keimigrasian dan Community Watch
Amran juga menyempatkan untuk mengunjungi pameran Malang City Expo 2022. Ia Didampingi Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jatim, Hendro Tri Prasetyo, dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang, Ramdhani.
Ia meninjau langsung pelayanan eazy paspor pada stan imigrasi. Pada kesempatan itu, Amran juga berinteraksi langsung dengan pemohon paspor serta memberikan apresiasi kepada petugas yang bertugas di pameran. (*)
Baca Juga: Operasi Jagratara, Imigrasi Malang Temukan 1 TKA yang Legalitasnya Meragukan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News