Baru Dilantik, PMI Gresik Diharapkan Miliki Segudang Inovasi

Baru Dilantik, PMI Gresik Diharapkan Miliki Segudang Inovasi Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani, dan wakilnya bersama bersama para pengurus PMI usai pelantikan. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pengurus dan Dewan Kehormatan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gresik masa bakti 2021-2026 resmi dilantik. Mereka ditetapkan oleh Ketua PMI Jawa Timur (Jatim), , di Ruang Mandala Bhakti Praja, Kantor , Jumat (1/4/2022).

, (), yang hadir dalam agenda tersebut mengatakan bahwa PMI merupakan organisasi yang berorientasi sosial dengan dasar kepedulian terhadap kesehatan masyarakat. Ia berharap, PMI Gresik di bawah nahkoda yang baru dilantik bisa mendorong kemajuan organisasi untuk menebar dan memberi kebahagiaan kepada masyarakat.

Baca Juga: DPUTR Gresik Akhirnya Tambal Jalan Rusak di Desa Kembangan

"Saya selalu menyampaikan bahwa dalam memberi sejatinya adalah sumber kebahagiaan. Apapun itu bentuknya. Dan, rasa kebahagiaan tersebut tidak ternilai harganya. Kita ketahui PMI selalu menolong mereka yang kesusahan. Kita masih ingat waktu pandemi Covid-19 kemarin, di mana PMI tampil untuk memfasilitasi masyarakat yang memerlukan donor plasma," ujarnya.

PMI Gresik juga diharapkan semakin banyak inovasi karena saat ini eranya transformasi digital.

"Pastinya akan bersama-sama kita dorong untuk menuju ke arah sana. Sehingga, PMI bisa memberikan manfaat yang lebih progresif kepada masyarakat dan bisa menjawab tantangan zaman," tuturnya.

Baca Juga: Tak Kunjung Diperbaiki Sejak 2024, Ruas Jalan yang Rusak di Gresik Jadi Sorotan

Sementara itu, Wakil , , menaruh harapan PMI bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat di Kota Pudak.

"PMI Kabupaten Gresik dalam periode kepengurusan ini berasal dari bermacam institusi, dari OPD, rumah sakit, ada juga dari industri yang nantinya bersama-sama kita berkolaborasi dan bersinergi untuk memberikan yang terbaik," kata (sapaan akrab Wakil )

"Kita sudah memiliki bekal pengalaman dalam menghadapi pandemi kemarin, yaitu saat semua bersatu padu untuk bersama-sama membantu mereka yang membutuhkan," imbuhnya.

Baca Juga: Banyak Truk Masuk Kota di Jam Padat, Dishub dan Komisi III DPRD Gresik Sepakati 7 Rekomendasi

Pelantikan Pengurus dan Dewan Kehormatan PMI Gresik berdasarkan Keputusan Nomor: 002/KEP/02.06.001/2022. Prosesi pelantikan diawali dengan pengambilan sumpah yang kemudian dilakukan penandatanganan berita acara yang diawali Ketua Dewan Kehormatan PMI masa bakti 2021-2026, , yang juga menjabat sebagai Wakil .

Secara berturut-turut penandatanganan dilanjutkan oleh Ketua PMI masa bakti 2021-2026, Ahmad Nadlir, dan yang terakhir oleh . Turut hadir dalam pelantikan Sekretaris Daerah Kabupaten Gresik, Achmad Washil Miftahul Rachman, dan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik. (hud/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral! Video Manusia Menikahi Kambing di Gresik, Bupati Mengecam: Jahiliyah!':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO