Nuzulul Quran, Bupati Kediri Ajak Pejabat Bayar Zakat ke Baznas

Nuzulul Quran, Bupati Kediri Ajak Pejabat Bayar Zakat ke Baznas Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana saat menyampaikan sambutan di acara peringatan Nuzulul Qur'an di Convention Hall SLG. (Foto: Ist.)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Bertepatan dengan peringatan , Hanindhito Himawan Pramana mengajak semua jajaran Pemerintahan Kabupaten Kediri, termasuk kepala desa, untuk bisa menunaikan membayar zakat melalui QRIS di Baznas Kabupaten Kediri.

Wujud ajakan tersebut diawali Dhito, sapaan , dengan menyerahkan barcode QRIS Bank Jatim kepada Ketua Baznas Kabupaten Kediri di Convention Hall Simpang Lima Gumul, Kamis (21/4/2022) malam.

Baca Juga: Debat Publik Terakhir KPU Kediri Sukses, Dhito Kenakan Sepatu Produk UMKM

"Saya berharap dengan silaturahmi ini, saya mau mengingatkan kepada Bapak Ibu kepala dinas, Bapak Ibu camat, Bapak Ibu kepala desa, untuk dapat melaksanakan zakat fitrah dan mal agar rangkaian ibadahnya menjadi lebih sempurna," katanya.

Menindaklanjuti surat dari ketua baznas tentang pendataan zakat fitrah, ia meminta kepada camat dan kepala desa untuk mendata perolehan yang dikumpulkan oleh masjid di wilayah masing-masing, untuk dikirim ke kantor baznas.

"Sebenarnya kenapa harus berzakat dimasukkan ke baznas, karena dana zakat ini supaya dikelola dengan baik, dan diterima oleh warga yang memang betul membutuhkan," ungkapnya.

Baca Juga: Ribuan Massa Sambut Kedatangan Mas Dhito saat Battle Sound Horeg

Di penghujung sambutannya, Dhito membacakan pantun ajakan untuk berzakat. "Ikan tuna ikan sepat, jangan lupa bayar zakat. Pohon sawo pohon alpukat, meski jomblo tetap zakat," ucapnya.

Peringatan Nuzulul Qur'an kali ini menghadirkan penceramah KH Anwar Zahid dari Bojonegoro. Mendengar pantun Dhito, dai kondang itu pun membalasnya dengan pujian, juga dengan pantun.

"Buah duren buah alpukat, bupatinya keren, prestasinya hebat," kata KH Anwar Zahid. (uji/ns)

Baca Juga: Tinjau Rumah Terdampak Angin Puting Beliung di Plosoklaten, Dhito Tawarkan Pekerjaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kediri ke-1220 di Pendopo Panjalu Jayati':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO