PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, Polres Pasuruan bersama Bhayangkari Cabang Pasuruan membagikan bantuan sosial untuk warga kurang mampu.
Kegiatan bakti sosial itu dilaksanakan di Masjid Roudlotul Hikmah di Desa Sidowayah, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, Senin (20/06/2022).
Baca Juga: Aksi Simpatik Tertib Lalu Lintas, Satlantas Polres Pasuruan Bagikan Helm SNI ke Pelanggar Roda 2
Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz mengatakan pemberian bansos berupa bahan pokok itu selain untuk membantu warga kurang mampu, juga untuk mempererat tali silahturahmi dengan warga Sidowayah.
Selain memberikan sembako untuk warga Sidowayah, pihaknya juga membagikan 40 bingkisan kepada Takmir Masjid Roudlotul Hikmah.
Baca Juga: Amankan Misa Natal 2024, Kapolres Pasuruan Bersama PJU Tinjau Beberapa Gereja
Erick berharap rangkaian kegiatan untuk dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-76 ini dapat meningkatkan kebersamaan dan sinergitas antara Polri dengan masyarakat. "Sehingga kita dapat bersama-sama dalam mewujudkan kamtibmas," ujar kapolres saat ditemui di lokasi kegiatan.
Sementara Kepala Desa Sidowayah, Sukino, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Polri yang telah mengadakan kegiatan baksos bagi masyarakat.
"Kami dan saya selaku bapak di Desa Sidowayah Kecamatan Beji mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Kapolres beserta jajaran pejabat utama yang mempunyai empati untuk memberikan bantuan berupa kebutuhan pokok kepada kami," ungkap Sukino.
Baca Juga: Satlantas Polres Pasuruan Gelar Ramp Check di Terminal Pandaan
Turut hadir dalam acara itu, Wakapolres Pasuruan Kompol Edith Yuswo Widodo, Ketua Bhayangkari Cabang Pasuruan Ny. Hilda Erick Frendriz, beserta Anggota Bhayangkari Cabang Pasuruan. (maf/par/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News