PT Kristamedia Pratama Gelar SPE 2022 di Grand City Mall Surabaya

PT Kristamedia Pratama Gelar SPE 2022 di Grand City Mall Surabaya Suasana konferensi pers Surabaya Printing Expo 2022 di Grand City Mall, Surabaya.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com Printing Expo (SPE) 2022 bakal diadakan sebentar lagi. Pameran teknologi bidang mesin percetakan (Pre-Press, Press, Post-Press), mesin cetak/offset, cetak digital, cetak tekstil, sablon, jasa cetak, digelar selama 4 hari pada 23-26 Juni 2022, di Grand City Mall, .

CEO PT Kristamedia Pratama, Daud D Salim, mengatakan bahwa ada 120 peserta baik lokal maupun internasional. Pihaknya menargetkan 15 ribu pengunjung selama pameran berlangsung di Kota Pahlawan. 

Baca Juga: Jelang Coblosan, Warga Surabaya ini Dapat Kiriman Minyak Goreng Beserta Foto Paslon Pilgub Jatim

"Kami berharap, pameran ini menjadi ajang pertemuan dengan pembeli potensial, baik lokal maupun dari mancanegara, serta mendorong pertumbuhan perekonomian nasional pascapandemi Covid-19,” ujarnya, Selasa (21/6/2022).

Ia menjelaskan, berbagai teknologi percetakan akan hadir dalam pameran ini, seperti cetak digital, cetak sablon, cetak Offset, cetak garment, cetak tekstil, mesin cutting, mesin finishing, cetak 3D, label, dan tinta.

Kesuksesan Pameran SPE 2022 tak lepas dari dukungan berbagai pihak, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Kementerian Pariwisata, KADIN , Persatuan Perusahaan Grafika Indonesia (PPGI), Asosiasi Pulp & Kertas Indonesia (APKI), Komunitas Printing Indonesia (KOPI), serta Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (ASPERAPI).

Baca Juga: Warga Mulyorejo Digegerkan Janda Bersimbah Darah, Diduga Hendak Bunuh Diri

Ketua Umum PPGI, Achmad Mughira Nurhani, menyatakan apresiasi kepada Krista Exhibition karena di tengah suasana yang masih terbilang pandemi ini berani membuat suatu event besar seperti kali ini. Ia berharap, SPE 2022 berjalan sukses.

Gelaran ini jadi peluang bagi para pengusaha grafika agar lebih termotivasi untuk terus berinovasi pasca pandemi Covid-19 dalam menghasilkan produk-produk unggulannya. Pameran ini terbuka oleh pelaku bisnis dan masyarakat. (diy/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mobil Angkot Terbakar di Jalan Panjang Jiwo, Sopir Luka Ringan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO