Plt Bupati Nganjuk Lantik Pejabat Eselon II dan III

Plt Bupati Nganjuk Lantik Pejabat Eselon II dan III Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, saat menandatangani SK pengangkatan jabatan eselon II dan III. Foto: BAMBANG DWI JULIANTO/BANGSAONLINE

NGANJUK, BANGSAONLINE.com - Plt Bupati , Marhaen Djumadi, melantik sejumlah pejabat eselon II dan III, Selasa (4/10/2022). Mereka terdiri dari 7 eselon II pada pejabat pemerintahan tinggi pratama (PPTP), dan 2 eselon III pada pejabat administratur.

"Ketujuh orang yang dilantik merupakan hasil asesmen, dan telah menjalani fit and proper test Saya tidak ingin bangkit hanya slogan, tapi perlu pembuktian agar bisa dirasakan masyarakat," kata bupati.

Baca Juga: Nganjuk Terima Penghargaan UHC Tingkat Provinsi Jatim di Acara Peringatan HKN 2024

"Dari hasil penilaian asesmen untuk ASN di eselon II masih kurang optimal, angkanya di kisaran 7,4, ini menggemaskan. Saya juga belum melihat hasilnya bagi eselon II yang tahun lalu baru saja dilantik," tuturnya menambahkan.

Ia meminta kepada para pejabat yang dilantilk untuk lebih komunikatif serta sinergi agar lebih cepat dalam bekerja. Marhaen mengaku menerima informasi yang mengatakan bahwa OPD di kurang kreatif dalam mengenalkan Kota Angin.

"Ayo! saatnya mem-branding berbagai program unggulan yang ada, dan ini perlu kerja bersama, jangan sendiri-sendiri," pungkasnya.

Baca Juga: Tembus Pasar LN dan Serap Tenaga Kerja Lokal, Khofifah Apresiasi Agrobisnis Bibit Buah di Nganjuk

Mereka yang dilantik dari eselon II ialah, Muslim Harsoyo sebagai Kadis Pertanian; Yudi Ernanto menjabat Asisten Perekonomian dan pembangunan; Samsul Huda Asisten Pemerintahan dan Kesra; Suharono selaku Kasat Pol PP; Fadjar Judiono menjabat BAPEDA; Gunawan Widakdo Dinas PUPR; dan Jusuf Satrio Wibowo menempati Kadin Ketahanan Pangan dan Perikanan.

Sedangkan dua orang dari Eselon III mereka adalah Wiyoto menjadi Kabit Pencatatan Sipil dan Rini Sih Purwati menempati Kabid Pendaftaran Penduduk. Pelantikan yang berlangsung di Pendopo KRT Sosrokoesomo juga dihadiri langsung Ketua DPRD Tatit Heru Tjahyono, Sekda M Yasin, dan para OPD di lingkup Pemkab  (bam/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Polres Nganjuk Musnahkan BB Narkoba, Miras, dan Knalpot Brong, Hasil Ops Pekat Semeru 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO