LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Anggota Fraksi Nasdem DPRD Jawa Timur, Ahmad Iwan Zunaih, melakukan sosialisasi wawasan kebangsaan di Aula SMP Diponegoro Desa Moropelang, Kecamatan Babat, Lamongan, Minggu (30/10/2022).
Menurut Gus Iwan, panggilan akrab Ahmad Iwan Zunaih, makna yang terkandung dalam Pancasila selaras dengan apa yang disampaikan dalam kitab suci Al Qur'an. Sehingga, perilaku atau apapun yang dilakukan apabila berlandaskan Pancasila akan selalu baik.
Baca Juga: Reses, Ketua DPRD Jatim Serap Aspirasi Masyarakat di Griya Bakti Prapen Indah
"Saya mengajak kepada semua masyarakat untuk memperkuat diri dengan wawasan kebangsaan melalui pemahaman ideologi Pancasila, karena sumbernya ada pada kitab suci umat Islam," jelas Iwan.
Sebagai wakil rakyat, Iwan menjelaskan bahwa dirinya punya tanggung jawab untuk menyosialisasikan wawasan kebangsaan untuk membumikan Pancasila.
"Makna Pancasila harus disampaikan kepada masyarakat, dengan harapan mereka tetap teguh memegang falsafah hidup dan dasar negara, sehingga tidak mudah terpengaruh oleh pihak-pihak yang ingin memecah belah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," terangnya didampingi Amelia Fernanda Anwar, yang akan maju Pileg DPR RI 2024 mendatang.
Baca Juga: Ketua Komisi B DPRD Jatim Serap Aspirasi Nelayan di Pamekasan
Hadir sebagai narasumber, Nur Qomar Hadi, wartawan HARIAN BANGSA. Ia juga banyak mengupas terkait Pancasila sebagai pandangan hidup Bangsa Indonesia. Ia mengajak Warga Negara Indonesia menjiwai nilai-nilai Pancasila, sehingga Bangsa Indonesia memiliki kepribadian dan jatidiri yang berbeda dengan negara lain.
"Karakter Bangsa Indonesia bisa diketahui dari implementasi Pancasila itu sendiri, karena sudah menjadi pandangan hidupnya," ujarnya.
Sekretaris Jejaring Panca Mandala (JPM) Joko Tingkir Lamongan ini berharap Pancasila bisa diajarkan kepada masyarakat secara baik, sehingga menjadi perilaku sehari-hari dan membudaya, khususnya pada generasi muda. (qom/rev)
Baca Juga: Serap Aspirasi, Anggota DPRD Jatim Muzammil Syafi'i Minta Bantuan Darinya Tak Dipotong
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News