BANDUNG, BANGSAONLINE.com - Bom bunuh diri yang terjadi di Astana Anyar Bandung diluncurkan pada hari Rabu 7 Desember 2022 pukul 08.20 WIB. Kombespol Aswin Sipayung, Kapolrestabes Bandung, mengatakan peristiwa bom bunuh diri terjadi saat jajaran Polsek Astana Anyar melakukan apel pagi.
Saat itu, terdapat seorang laki-laki masuk ke dalam polsek dengan mengacungkan senjata tajam dan menerobos barisan apel. Akibat insiden itu, satu orang polisi tewas terkena ledakan bom bunuh diri. Sementara tujuh anggota polisi lainnya mengalami luka-luka.
Baca Juga: Apakah Daun Pepaya Baik untuk Kesehatan Kulit? Simak Penjelasannya
Kapolri Jenderal Listyo Sigit mengungkapkan identitas pelaku bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung ialah mantan narapidana kasus teroris yang bernama Agus Sujatno alias Abu Muslim.
Agus Sujatno merupakan warga Kelurahan Cibangkong, Kecamatan Batu Nunggal, Bandung.
Menurut data kepolisian pada Bulan Maret 2021, Agus Sujatno pernah ditahan di Lapas Kelas II A Pasir Putih Nusakambangan. Agus Sujatno ditahan selama empat tahun karena kasus yang tergolong terorisme yang pada saat itu terjadi tahun 2017 dikarenakan meledaknya bom panci di Cicendo, Kota Bandung.
Baca Juga: Benarkah Ubi Jalar Bagus untuk Gula Darah Tubuh? Ini Penjelasannya
Saat selesai menjalani hukuman selama empat tahun lamanya di Lembaga Pemasyarakatan Nusakambangan, Agus Sujatno masih dianggap radikal.
(ans)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News