BANGSAONLINE.com - Bagi beberapa orang, memilih kursi kerja bisa dilakukan secara sembarangan. Padahal, kursi kerja merupakan bagian penting dari produktivitas dan kualitas hasil kerja seseorang. Sebab, pada kursi kerjalah seseorang menghabiskan waktunya untuk menyelesaikan pekerjaan.
Maka dari itu, pemilihan kursi kerja kantor tidak boleh sembarangan. Di tahun 2022 ini, ada banyak kursi kerja kantor yang masuk rekomendasi. Bahkan beberapa merk berlomba membuat kursi kerja kantor sebaik mungkin untuk pelanggan. Beberapa rekomendasi kursi kerja kantor yang bisa kamu pertimbangkan adalah sebagai berikut.
Baca Juga: 5 Tips Mengatur Barang Bawaan di Koper saat Traveling
1. Indaichi D-3001
Urutan pertama ada kursi kerja kantor yang berasal dari merk Indaichi. Seri Indachi D-3001 menawarkan kursi kerja kantor yang mudah diatur. Dengan memakai kursi tersebut, seseorang bisa menaik-turunkan kursinya dengan bantuan tuas yang telah terpasang. Sehingga, pengguna bisa menyesuaikan tinggi kursi dengan tepat.
Bagian sandarannya juga sudah Synchro sehingga bisa diayun ke depan-belakang dengan mudah. Dengan kemampuan tersebut, kursi ini bisa dengan bebas diatur sesuai keinginan dan kenyamanan. Jika kamu ingin membelinya, maka siapkan anggaran sebesar Rp969.150.
Baca Juga: 8 Langkah Mudah Merawat Sepatu Lari agar Awet Bertahun-tahun
2. Ergotec GL 801 PR
Untuk kamu yang mencari kursi kerja kantor yang bisa menentukan posisi tatakan sesuai pengguna, maka bisa pertimbangkan Ergotec GL 801 PR. Tidak hanya sandaran tangan yang bisa diatur, kursi ini juga punya hidrolik naik turun sehingga bisa disesuaikan sesuai kenyamanan pengguna.
Sandaran kursinya yang dari kain jaring memberikan kenyamanan saat diduduki. Apalagi sandarannya juga bisa mengayun sesuai dorongan punggung. Agar tambah nyaman, Ergotec menambahkan dudukan dari fabric/oscar, sebuah bahan dudukan yang sangat enak jika kamu berlama-lama duduk di atasnya. Harga Ergotec GL 801 PR juga cukup terjangkau dibandingkan sebelumnya, yakni Rp820.000.
Baca Juga: Modena Kenalkan Water Heater dan Mesin Cuci Terbaru di Kediri
3. Hanko H-018
Kursi kantor dengan seri Hanko H-018 ini mempunyai tampilan yang lebih formal. Oleh sebab itu, kursi ini sangat cocok sebagai kursi manajer maupun sekretaris. Tidak hanya mempunyai tampilan bagus, kursi kerja ini juga nyaman digunakan. Sebab, bahanya dibuat menggunakan oscar yang halus dan mudah dibersihkan. Bahan tersebut menyelimuti bagian dudukan dan juga sandaran sehingga membuat bagian tubuh yang mengenainya tidak terasa pegal.
Pada Hanko H-018 terdapat pula armrest, sebuah sandaran lengan yang kokoh untuk menopang lengan agar terasa nyaman saat bekerja. Lalu, ada juga hydrolic yang memungkinkan kursi dapat dinaik-turunkan memakai tuas khusus. Harga kursi Hanko H-018 ini ada di kisaran Rp450.000.
Baca Juga: 4 Keuntungan Menggunakan Alat Pel Putar Dibandingkan Model Lainnya
4. IKEA Bleckberget
Jika kamu mencari kursi kerja kantor dari merk terkenal, maka bisa mencoba IKEA Bleckberget. Nama IKEA sendiri sudah dikenal sebagai penyedia peralatan rumah tangga terbaik di dunia. Untuk itu, mereka menciptakan produk bernama IKEA Bleckberget, kursi putar yang terlihat modern dan tetap simpel.
Fitur utama yang dibanggakan oleh kursi ini adalah adanya mekanisme rem yang punya tekanan sensitif pada bagian rodanya. Ketika kamu duduk atau berdiri, maka kursi akan tetap di tempat semula. Kursi ini tentunya sangat cocok bagi mereka yang punya mobilitas tinggi dan harganya ada di kisaran Rp 1.399.000.
Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Gamers Harus Punya Kursi Gaming
5. Chairman SC 208
Terakhir ada Chairman SC 208 yang memiliki desain minimalis namun tetap memberikan rasa nyaman. Bentuknya memang sederhana dan agak kecil. Akan tetapi, siapa pun yang duduk di atasnya akan merasakan kenyamanan. Hal tersebut berkat adanya armrest kokoh untuk menyangga lengan. Lalu, ada juga sandaran fleksibel yang bergerak mengikuti tekanan tubuh pemakainya. Harga kursi kerja ini ada di kisaran Rp 645.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News