Dinas Bina Marga Kab Mojokerto: Jalan Raya Kupang-Jetis Masih Tanggung Jawab Rekanan

Dinas Bina Marga Kab Mojokerto: Jalan Raya Kupang-Jetis Masih Tanggung Jawab Rekanan Kondisi jalan raya Kupang-Jetis menganga akibat tergerus hujan. (foto: yudi eko purnomo/BANGSAONLINE)

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Lima longsoran bahu jalan di titik antara jalan raya Kupang-Jetis dan Jetis-Dawarblandong, Kabupaten Mojokerto agaknya bakal terabaikan. Pihak Dinas Bina Marga, setempat terkesan cuci tangan dengan menyatakan jika proyek jalan senilai kurang lebih Rp 18 miliar itu masih dibawah tanggung jawab rekanan.

"(Jalan, Red) Itu tanggungjawabnya penyedia jasa. Masih masa pemeliharaan sampai satu tahun kedepan," papar Kabid Pemeliharaan Dinas Bina Marga Kabupaten Mojokerto, Doddy F, siang tadi (21/5).

Menurutnya, karena belum diserahkan maka proyek jalan beton itu belum menjadi kewenangannya. "Proyek itu belum diserahkan oleh rekanan sehingga belum ranah kita," katanya.

Disinggung soal tidak adanya bahu jalan yang harusnya menyertai proyek ini, dia mengatakan masih harus melihat item pekerjaannya. "Nanti kita lihat ada apa nggak item penahan jalannya," jawabnya. 

Doddy juga tidak memaparkan jikalau ada item tersebut maka ini adalah bentuk kelemahan dari pada pengawas lapangan. "Soal lemahnya pengawasan dilapangan kalau ada, nanti kita lihat," cetusnya.

Ia mengungkapkan karena proyek ini dalam masa pemeliharaan maka masih menjadi urusan Bidang Pembangunan Dinas Bina Marga. Berbeda jika sudah diserahkan maka jikalau ada kerusakan maka dia akan cepat antisipasi. "Lebih tepatnya silahkan tanya ke Pak Fathony (Kabid Pembangunan) atau ke PPTK nya Pak Iksan," pungkasnya.

Lihat juga video 'Baru Dicor, Jalan Balaraja Tangerang Berantakan Lagi Dilintasi Pengendara':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO