SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Peserta Piala Dunia U-20 2023 telah diketahui. Berikut daftar 24 tim negara yang ikut ambil bagian di Piala Dunia U-20 2023.
Kontestan tersebut terdiri dari enam konfederasi, yaitu CONMEBOL (Amerika Selatan), UEFA (Eropa), CAF (Afrika), AFC (Asia), CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, Karibia), dan OFC (Oseania).
Baca Juga: Ganjar Pranowo Rencanakan Event Pengganti Piala Dunia U-20 dengan Erick Thohir
Zona CONMEBOL (Amerika Selatan) diwakili oleh Brasil, Kolombia, Uruguay, dan Ekuador. UEFA (Eropa) diisi Italia, Prancis, Inggris, Israel, dan Slowakia. Sementara sang juara bertahan Ukraina tak ambil bagian dalam turnamen dua tahunan ini karena gagal di kualifikasi.
Zona CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, dan Karibia) terdapat 4 negara yakni Amerika Serikat, Guatemala, Honduras, dan Republik Dominika.
Pada zona Afrika (CAF) juga memiliki empat wakil yaitu Nigeria, Senegal, Tunisia, dan Gambia.
Baca Juga: Daftar Kiper Terbaik Piala Dunia U-20 dari Tahun ke Tahun
OFC (Oseania) cuma memperoleh jatah dua tiket yang diraih Selandia Baru dan Fiji.
Asia (AFC) mengirim lima wakilnya yakni Indonesia, Irak, Uzbekistan, Korea Selatan, dan Jepang. Empat negara terakhir tersebut meraih tiket lolos usai menembus 4 besar Piala Asia U-20 2023.
Daftar negara peserta Piala Dunia U-20 2023 berdasarkan konfederasi:
Baca Juga: Pemuda Sidoarjo Gelar Seruan Moral Pasca Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia
1. CONMEBOL (Amerika Selatan)
Brasil, Kolombia, Uruguay, Ekuador
2. UEFA (Eropa)
Baca Juga: Daftar Negara Pemenang Penghargaan Fair Play FIFA Piala Dunia U-20 dari Tahun ke Tahun
Italia, Prancis, Inggris, Israel, Slowakia.
3. CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, dan Karibia)
Amerika Serikat, Guatemala, Honduras, Republik Dominika.
Baca Juga: Daftar Konfederasi Peraih Gelar Juara Piala Dunia U-20 Terbanyak
4. CAF (Afrika)
Nigeria, Senegal, Tunisia, Gambia,
5. OFC (Oseania)
Baca Juga: Total Kerugian Renovasi Stadion agar Sesuai Standar FIFA Capai Rp 400 Miliar
Selandia Baru, Fiji.
6. AFC (Asia)
Indonesia, Irak, Uzbekistan, Korea Selatan, Jepang. (git)
Baca Juga: Tolak Timnas Israel, Prof Kiai Asep: Indonesia Penuh Toleransi, Bertekuk Lutut pada Bangsa Sadis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News