JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui jika dirinya memang mengagendakan makan siang bersama Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto di Istana Bogor, Jawa Barat pada Minggu (18/6).
Jokowi mengatakan jika agenda makan siang tersebut merupakan hal yang biasa. Tidak cuma Prabowo, Jokowi merasa hal tersebut juga wajar untuk menteri lain di kabinetnya.
Baca Juga: Alasan PDIP Pecat Jokowi dan Kelucuan Pidato Gibran Para-Para Kiai
Makan siang itu biasanya berlangsung pada hari kerja dan tak jarang juga pada Sabtu dan Minggu.
"Kemarin karena memang Pak Prabowo ingin ketemu dan ingin menyampaikan sesuatu yang penting, ya, hari Minggu pun saya jangan dipikir saya tidur lho hari Minggu," ujar Jokowi seperti yang dikutip dari Antara,Selasa (20/6).
Jokowi pun membocorkan sedikit isi pembicaraannya dengan Prabowo Subianto dalam pertemuan tersebut.
"Ya, utamanya politik, saya ngomong apa adanya," ungkapnya.
Baca Juga: Peroleh DIPA dan TKD 2025, Pj Gubernur Jatim Siap Optimalkan Penggunaan Anggaran
Diketahui, Prabowo Subianto memamerkan kebersamaannya saat makan siang dengan Jokowi melalui akun Instagram miliknya. Dalam foto tersebut, Prabowo Subianto terlihat duduk di samping Jokowi.
“Istana Bogor,” tulisnya, dikutip dari Instagram @prabowo.
Sebagai informasi, Prabowo mengunggah foto tersebut bertepatan setelah pertemuan antara Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani
Baca Juga: Sidang Restitusi, Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan Tuntut Rp17,5 M dan Tagih Janji Presiden
Menanggapi pertemuan antara Prabowo dan Jokowi, Deputi Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden RI Bey Machmudin pun menyebut bahwa makan siang merupakan agenda biasa.
"Jadi, Bapak Presiden kan memang tinggal di Istana Bogor. Nah, mengetahui Pak Prabowo sedang di Bogor juga, di Hambalang, presiden mengajak makan siang," ungkapnya.
Senada dengan Jokowi, Bey juga mengatakan jika pertemuan dengan agenda makan siang tersebut sudah biasa di kalangan menteri Jokowi.
"Dengan menteri-menteri lain biasa, di hari Minggu pun kadang-kadang hari Minggu, hari Sabtu, Bapak Presiden biasa bertemu menteri-menteri," katanya. (van)
Baca Juga: PPN 12 Persen Hanya untuk Barang Mewah, Ning Ais: Prabowo Orang Paling Ikhlas untuk Rakyat Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News