Libatkan Insan Silat, Pemkot Kediri Kolaborasi dengan Kodim 0809 dalam Karya Bhakti TMMD ke-117

Libatkan Insan Silat, Pemkot Kediri Kolaborasi dengan Kodim 0809 dalam Karya Bhakti TMMD ke-117 TNI-Polri dan anggota perguruan silat serta Pramuka bergotong royong bersih-bersih lingkungan. Foto: Ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Kegiatan karya bhakti pembersihan lingkungan di wilayah , Kecamatan Mojoroto, dilakukan Pemerintah Kota Kediri bersama . Minggu (30/7/2023).

Agenda yang menggandeng ratusan insan silat, Polri, dan masyarakat tersebut merupakan salah satu kegiatan fisik dalam rangkaian TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke -117.

Baca Juga: Canangkan Kelurahan Cantik, Pemkot Kediri Siapkan Agen Statistik di Tiap Kelurahan

Perwira Koordinator Umum TMMD-117, Lettu Inf. Iskak Sukarma, mengatakan karya bhakti tersebut bertujuan menjalin kebersamaan dan merajut harmoni lintas melalui gotong royong membangun lingkungan.

"Melalui kegiatan ini, mari kita satukan misi untuk kebersamaan dengan gotong royong bersama dalam rangka TMMD ke-117 di ," tuturnya.

Dalam momen yang sama, Wahyu Artisah, Lurah Pojok, mengapresiasi terselenggaranya karya bakti tersebut. Menurutnya, acara itu dapat membangkitkan rasa persatuan dan kesatuan serta kepedulian terhadap lingkungan.

Baca Juga: Raih Rekor MURI, Lika-Liku Program 'Emas' Jadi Inovasi Pendidikan Bahasa Inggris Warga Kota Kediri

"Alhamdulillah hari ini dalam rangka mendukung kegiatan TMMD ke-117 dan menyongsong Hari Kemerdekaan RI, seluruh masyarakat dan LPMK mengadakan kerja bakti bersama TNI, Polri, pramuka, dan semua perguruan silat. Semoga kegiatan ini semakin mempererat hubungan antara masyarakat dan semua perguruan silat," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Harian IPSI Kota Kediri Siswanto mengucapkan terima kasih dan mendukung dilibatkannya pesilat dalam kegiatan TMMD ke-117.

"Selama ini ada anggapan dari masyarakat bahwa silat selalu membuat perkelahian. Melalui kegiatan ini bisa mewadahi kami untuk bersinergi dan sebagai pembuktian pada masyarakat bahwa insan pencak silat bisa bermanfaat bagi masyarakat, bekerja sama dan guyub rukun," pungkasnya.

Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Raih Top Hospitality Leader in Government and Public Policy dari ITTA Foundation

Hadir pula dalam kegiatan karya bakti tersebut perwakilan Polsek Mojoroto, Perwira Staf, Jajaran Danramil Kediri, serta Tiga Pilar . (uji/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO