28 Tahun Pengabdian Akpol 95 Patriatama, Polres Tuban Salurkan Air Bersih untuk Masyarakat

28 Tahun Pengabdian Akpol 95 Patriatama, Polres Tuban Salurkan Air Bersih untuk Masyarakat Kasatlantas Polres Tuban AKP Kadek Aditya Yasa Putra saat mendistribusikan air bersih di Kecamatan Grabagan.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - mendistribusikan ratusan ribu liter air bersih untuk masyarakat di Kecamatan Semanding dan Grabagan yang mengalami krisis air bersih.

Bakti sosial pembagian air bersih tersebut, dalam rangka memperingati 28 tahun pengabdian alumni Akademi Kepolisian tahun 1995 Batalyon Patriatama yang diinisiasi oleh Karo SDM Polda Jatim Kombes Pol Harry Kurniawan.

Baca Juga: Gelar FGD Bersama Polres, Kemenag Tuban Serukan Pilkada Damai Tanpa Hoaks dan Politik Identitas

Pemberangkatan pendistribusian air bersih itu, dipimpin oleh Kabag SDM Kompol Musa Bachtiar didampingi Kasatlantas AKP Kadek Aditya Yasa Putra, di halaman Mapolres Tuban, Kamis (3/8/2023).

Sesampainya di lokasi baksos, terlihat sejumlah warga mengantri saat pembagian air bersih berlangsung, mereka rela antri dengan membawa sejumlah gentong jerigen serta ember demi mendapatkan air bersih.

" mendistribusikan sebanyak 20 tanki yang berisikan 100 ribu liter air bersih yang akan didistribusikan menuju 5 desa yang ada di Kecamatan Semanding dan Grabagan. Jadi masing-masing desa akan mendapatkan bantuan sebanyak 4 tangki air bersih," tutur Kasatlantas , AKP Kadek Aditya Yasa Putra.

Baca Juga: Penyidik Satreskrim Polres Tuban Mulai Periksa Korban Dugaan Penggelapan Dana BMT AKS Bancar

Lebih lanjut, AKP Kadek menuturkan, alasan memilih program pembagian air bersih dikarenakan air bersih sangat dibutuhkan oleh masyarakat yang tinggal di wilayah perbukitan saat musim kemarau melanda, bahkan dari beberapa informasi di lokasi tersebut warga harus rela berjalan hingga 4 kilometer sambil membawa jerigen untuk mendapatkan air bersih.

"Tentunya hal ini sangat memprihatinkan karena masih ada kondisi yang seperti ini sehingga bapak Karo SDM menginisiasi untuk membagikan air bersih," pungkas Kadek.

Sementara itu, Kasi pemerintahan Desa Gesikan, , Supriyanto mengucapkan terimakasih kepada atas perhatian yang diberikan dengan memberikan bantuan air bersih kepada warganya,

Baca Juga: Gegara Pohon Pisang Rusak, Kakek di Tuban Nekat Bacok Tetangganya

"Saya mewakili warga Desa Gesikan mengucapkan terimakasih kepada atas distribusi air bersih ini," ucapnya. (gun/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO