GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kebakaran terjadi di rumah milik Aswan, warga Desa Petung RT 04/RW 02, Kecamatan Dukun, Gresik, Minggu (17/9/2023). Akibat peristiwa yang berlangsung sekira pukul 04.46 WIB ini, rumah korban ludes dilalap si jago merah.
Penyebab kebakaran diduga berasal dari tungku dapur yang digunakan memasak. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kebakaran ini. Kerugian belum bisa ditaksir.
Baca Juga: Satpol PP Gresik Gagalkan Pengiriman Miras asal Bali ke Pulau Bawean
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Gresik, Agustin Halomoan Sinaga, mengatakan bahwa kebakaran diduga berawal ketika korban sebelum subuh memasak nasi untuk sarapan, yang mana menggunakan tungku berbahan kayu bakar. Setelah adzan Subuh, korban meninggalkan masakannya itu untuk menunaikan sholat.
"Saat itu, api dalam tungku membakar barang-barang di sekitar tungku," kata Naga.
Kemudian, api dengan cepat membakar dinding rumah korban yang berbahan kayu. Alhasil, rumah dan barang bberharga di dalamnya ludes akibat kobaran api.
Baca Juga: Di Pasar Baru Gresik, Khofifah Panen Dukungan dan Gelar Cek Kesehatan Gratis
"Petugas Damkar Pos Kecamatan Dukun yang menerima laporan segera berangkat menuju lokasi kebakaran. Kebakaran bisa kami jinakkan pukul 07.35 WIB," ucap Naga. (hud/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News