Kemenag Sumenep Gelar Sosialisasi Penyelesaian Dokumen Haji dan Paspor untuk 835 Jamaah

Kemenag Sumenep Gelar Sosialisasi Penyelesaian Dokumen Haji dan Paspor untuk 835 Jamaah Sosialisasi penyelesaian dokumen haji yang digelar Kemenag Sumenep.

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Kantor Kementerian Agama () mengadakan sosialisasi penyelesaian dokumen haji dan paspor bagi 835 jamaah haji yang akan diberangkatkan pada 2024, Kamis (7/12/2023). 

Dalam kegiatan ini, Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah , Mohammad Qois, menyampaikan bahwa dokumen haji sangat penting bagi jamaah sebagai persyaratan untuk berangkat menunaikan ibadah di Tanah Suci Makkah.

Baca Juga: Kemenag Sumenep Gelar AKGTK

"Dokumen haji terdiri dari paspor, visa, dan dokumen-dokumen lainnya yang diperlukan untuk melaksanakan ibadah haji," ujarnya.

Ia menyatakan, jamaah haji harus menjaga kesehatan agar dapat menunaikan ibadah dengan baik dan tepat. Ia meminta kepada mereka untuk menjaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan yang bergizi, berolahraga secara teratur, dan beristirahat yang cukup.

Sementara itu, Kepala Kantor , Abdul Wasid, menyebut biaya perjalanan haji tahun depan senilai Rp93.410.286,00. dan terdiri dari biaya penyelenggaraan ibadah haji sebesar Rp56.046.172,00. dan subsidi pemerintah yang berasal dari pengelolaan tabungan haji oleh Badan Pengelolaan Tabungan Haji sebesar Rp37.364.111,00.

Baca Juga: Pesan Dandim 0827 Sumenep Usai Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024 di Kantor Bupati

Tak lupa, ia juga mengingatkan bahwa panggilan haji merupakan panggilan murni dari Allah SWT. Oleh karena itu, para jamaah harus mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya agar dapat melaksanakan ibadah haji dengan khusyuk dan sempurna.

“Makanya saya mengingatkan kepada setiap jemakah untuk meselalu menkaga kesehatanya agar bisa menuanaikan tukun rukun dan kewajibannya dengan kiondisi yang fit," tuturnya. (aln/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Perahu Pengangkut BBM Terbakar di Pelabuhan Gayam Sapudi Sumenep':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO